ASISTEN I GUMAS MENGIKUTI PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI KOTIM SECARA VIRTUAL

oleh -
oleh
ASISTEN I GUMAS MENGIKUTI PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI KOTIM SECARA VIRTUAL 1

Kuala Kurun (Dayak News) Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Gunung Mas Lurand mengikuti Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur terpilih periode 2021-2024 Halikinnor dan Irawati serta Pelantikan TP. PKK dan Ketua Dekranasda Kabupaten Kotawaringin Timur diselenggarakan secara virtual di ruang rapat lantai I Kantor Bupati, Jumat (26/2/2021).

Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran saat menyampaikan sambutannya, selamat atas dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur, Ketua TP-PKK Kabupaten Kotawaringin Timur yang juga baru dilantik sebagai Ketua Dekranasda Kabupaten Kotawaringin Timur.

ASISTEN I GUMAS MENGIKUTI PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI KOTIM SECARA VIRTUAL 2

“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, saya mengucapkan selamat atas dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur, saudari Ketua TP-PKK Kabupaten Kotawaringin Timur yang juga baru dilantik sebagai Ketua Dekranasda Kabupaten Kotawaringin Timur, teriring harapan semoga dengan semangat gotong royong kegiatan pembangunan di Kabupaten Kotawaringin Timur dapat semakin baik dan semakin maju, serta mampu mewujudkan masyarakat Kalimantan Tengah yang berkah,” tutur H. Sugianto Sabran.

Sugianto Sabran mengutarakan, dengan telah dilaksanakannya upacara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini, maka telah menggunakan seluruh rangkaian demokrasi yang sarat dengan dinamika, independensi, idealisme dan harapan. “Semua itu tak lain merupakan ikhtiar untuk memenuhi harapan masyarakat dalam kesejahteraan dan martabat hidup yang lebih baik di masa-masa yang akan datang,” imbuhnya.

ASISTEN I GUMAS MENGIKUTI PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI KOTIM SECARA VIRTUAL 3

Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai tersebut menyampaikan beberapa hal yang menjadi perhatian bersama, khususnya bagi Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur yang baru dilantik diimplementasikan apa yang menjadi Visi dan Misi Kepala Daerah dengan menyajikannya dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dengan tetap menyelaraskan program, kegiatan dan kebijakan daerah dengan Visi dan Misi Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah serta Pemerintah Pusat.

BACA JUGA :  KABUT, POLRES GUMAS BAGI MASKER

Selain itu, meningkatkan perhatian untuk penanganan Covid-19 di daerah, melakukan langkah-langkah strategis terkait Pencegahan Stunting, meningkatkan koordinasi lintas sektoral langkah untuk mencegah Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), meningkatkan pelayanan bagi masyarakat, bidang pendidikan dan kesehatan, memberikan stimulus dan perhatian khusus kepada masyarakat untuk membuka peluang usaha dan pekerjaan, meningkatkan koordinasi dengan pihak-pihak yang telah membantu dalam rangka membantu dan memberikan akses narkoba, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Kotawaringin Timur dan melakukan langkah-langkah strategis dan inovatif dalam meningkatkan PAD Kabupaten Kotawaringin Timur.

“Untuk mewujudkan hal-hal tersebut di atas, Bupati dan Wakil Bupati tidak harus bekerja sendiri, namun harus melibatkan seluruh pemangku kepentingan yang terkait, termasuk yang terpenting tetap berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam pelaksanaan Pemerintahan, Pembangunan dan Kemasyarakatan,” pungkas Gubernur.(PR/AI/Den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.