Kuala Kurun (Dayak News) – Eygersing Hamson telah berhasil menjuarai World Boxing Council (WBC) internasional yang bekerja sama dengan Asosiasi Tinju Indonesia (ATI) di Jakarta, Rabu (14/4/2021) malam WIB. Eyger sukses mengalahkan lawannya, Jack Langedi Timor.
Sekembalinya dari pertarungan itu, Eyger mendapat sambutan istimewa dari Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong. Pemuda kelahiran Desa Tumbang Sian Kecamatan Kahayan Hulu Utara Kabupaten Gunung Mas (Gumas) tersebut, dikawal oleh Satlantas Polres Gunung Mas menggunakan kendaraan polisi milik Satlantas.
“Atas nama kemenangan petinju dari Gunung Eygersing Hamson ini, Pemerintah Kabupaten Gunung Mas turut berbangga dan apresiasi. Semoga lebih banyak lagi pihak yang berprestasi dan mendukung olahraga tinju profesional,” kata Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong di Kantor Bupati Gunung Mas, Senin (19/4/2021).

Dikatakannya harapan kedepan untuk pembinaan beliau juga untuk kesejahteraan, sebagai petinju Pemkab Gunung Mas akan menyiapkan beasiswa untuk Eygersing Hamson Gunung Mas untuk melanjutkan pendidikannya yang lebih tinggi.
Berkenaan dengan SDM dia baru lulus SMP, maka akan diurus dulu paket C ini sudah dibicarakan dengan Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas, dan selanjutnya akan melanjutkan ke Perguruan Tinggi.
Kami mendukung penuh kedepannya apabila ada event-event lagi dalam kejuaraan-kejuaraan tinju Eygersing Hamson Gunung Mas dalam bertanding selanjutnya.
Kedepannya akan mengangkat Eygersing Hamson akan menjadi pelatih tinju, disiapkan saran dan prasarananya untuk sasana tinju ring dan beliau ini dibawah naungan KONI Kabupaten Gunung Mas, sehingga lahirlah Eygersing Eygersing baru serta mengharumkan nama daerah Gunung Mas.
Jaya Samaya Monong juga menegaskan bahwa nama dari Lamandau yang artinya bahasa Dayak Ngaju adalah Lunju dan Mandau artinya tombak dan Mandau.
Kami sudah menyepakati terkait dengan nama dari beliau tersebut, diganti dengan Eygersing Hamson Gunung Mas jadi tidak lagi dengan panggilan Eygersing Hamson Lamandau.
“Apa yang kami lakukan sekarang merupakan bentuk apresiasi yang ditorehkan saudara Eiger. Dimana, putra asli Dayak ini memiliki prestasi yang mendunia setelah menjuarai WBC. Sekali lagi selamat atas prestasi yang membanggakan tersebut,” pungkasnya.
Dalam acara tersebut wujud rasa syukur dari Pemerintah Kabupaten Gunung Mas melalui KONI Gumas memberikan bantuan kepada Eygersing Hamson Gunung Mas senilai Rp. 15.000.000 (Lima Belas Juta Rupiah) dalam menunjang prestasinya. (AI/Den)