KAPOLRES DAN FORKOPIMDA GUNUNG MAS HADIRI KEGIATAN VAKSIN SERENTAK DI TEMPAT IBADAH SECARA VIRTUAL

oleh -
KAPOLRES DAN FORKOPIMDA GUNUNG MAS HADIRI KEGIATAN VAKSIN SERENTAK DI TEMPAT IBADAH SECARA VIRTUAL 1

Kuala Kurun (Dayak News) – Jajaran Polda Kalteng telah melaksanakan kegiatan Penyuntikan Vaksin Covid 19 terhadap masyarakat Umum dan Remaja Kabupaten Gunung Mas dalam rangka Vaksinasi Serentak Rumah Ibadah sinergi Polri dan staf khusus Presiden, Selasa (07/09/2021) pagi

Pelaksanaan kegiatan Vaksinasi merdeka diselenggarakan langsung secara serentak melalui via Zoom Meeting oleh Presiden RI ke seluruh Provinsi seindonesia hingga ke tingkat Kabupaten baik dari Tingkat jajaran Polda hingga tingkat jajaran Polres.

Adapun forkopimda yang menghadiri dalam Zoom Meeting pelaksanaan Vaksin Merdeka serentak dalam kegiatan tersebut Bupati Gunung Mas, Kajari Gunung Mas, Ketua PA Kuala Kurun, Wakil Ketua PN Kuala Kurun, Kapolres Gunung Mas dan Pabung Kodim 1016/Plk.

Kegiatan Penyuntikan Vaksin Covid-19 terhadap Masyarakat Kabupaten Gunung Mas diinisiasi oleh Polri dan staf khusus Presiden serta didukung oleh forkopimda Kab. Gumas sebagai komitmen bersama dalam mendorong percepatan vaksinasi bagi masyarakat Kabupaten Gunung Mas sehingga Herd Immunity (Kekebalan Komunal) dapat segera tercapai.

Target pelaksanaan penyuntikan Vaksin Covid-19 terhadap 350 (Tiga Ratus Lima Puluh) Masyarakat Umum dan Remaja Kabupaten Gunung Mas yang dibantu oleh vaksinator dari Nakes Dinas Kesehatan dan Nakes Puskesmas Tampang Tumbang Anjir.

Kapolres melalui Kasidokkes Polres Gunung Mas Bripka Supriyansah mengatakan,”Dalam kegiatan penyuntikan vaksin tersebut diberikan kepada masyarakat Umum dan Remaja Kabupaten Gunung Mas dalam rangka Vaksinasi Serentak Rumah Ibadah sinergi Polri dan staf khusus Presiden vaksin berjumlah 162 Orang dengan rincian yang dilakukan Vaksin Dosis Ke 1 (Satu) sebanyak 158 (Seratus Lima Puluh Delapan) orang dan Dosis Ke 2 (kedua) sebanyak 4 (Empat) Orang dan jenis vaksin adalah sinovac, “Jelas Supriyansah.

BACA JUGA :  KABAR BAIK DARI MENPAN RB: HONORER AKAN DIANGKAT CPNS DAN PPPK SECARA BERTAHAP

Pada kegiatan Penyuntikan Vaksin Covid 19 terhadap Masyarakat dan Remaja Kabupaten Gunung Mas dalam rangka Vaksinasi Serentak Rumah Ibadah sinergi Polri dan staf khusus Presiden dilakukan pengamanan baik terbuka maupun tertutup oleh Personel Polres Gunung Mas dan Personel Polsek Kurun,kegiatan berakhir skj. 13.30 WIB, Selama kegiatan Vaksinasi berlangsung peserta vaksin telah menerapkan protokol kesehatan covid-19.(AI/Den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.