BELASAN WARGA DIPANGGIL POLISI TERKAIT PILKADES PAW DESA DAYU 2021

oleh -
oleh
BELASAN WARGA DIPANGGIL POLISI TERKAIT PILKADES PAW DESA DAYU 2021 1
Kasat Reskrim AKP Ecky Widi Prawira

Tamiang Layang (Dayak News) – Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Barito Timur, Kalimantan Tengah terus bergerak dan memintai keterangan sejumlah warga Desa Dayu, Kecamatan Karusen Janang terkait dengan pelaksanaan Pilkades Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Dayu tahun 2021.

Kapolres Barito Timur, AKBP Afandi Eka Putra ketika dikonfirmasi, Senin (29/11/20210 melalui Kasat Reskrim AKP Ecky Widi Prawira membenarkan bahwa pihaknya terus melakukan penyelidikan dengan memangil sejumlah warga untuk dimintai keterangan terkait pelaksanaan Pilkades PAW Desa Dayu 2021, sebagai tindak lanjut adanya laporan maka kita tangani kasus ini, katanya.

Ia mengatakan para warga ini dipanggil untuk dimintai keterangan merupakan bagian dari penyelidikan atau penyidikan yang dilakukan penyelidik maupun penyidik untuk mengetahui apakah ada unsur adanya tindak pidana atau tidak ada, jika ditemukan ada unsur tindak pidana maka akan dilanjutkan ke proses hukum lebih lanjut.

Jika tidak ada ditemukan maka akan dihentikan atau diterbitkan Surat Perintah Penghentian Perkara (SP3), katanya
Di ruang lobi Satreskrim Polres Barito Timur terdapat sejumlah warga Desa Dayu memakai baju bertuliskan Panitia Pilkades PAW Desa tahun 2021.

Mereka dipanggil untuk dimintai keterangan secara bergiliran.

Pria berpangkat balok tiga di pundak itu juga membenarkan kalau Panitia Pilkades PAW Desa Dayu tahun 2021 yang dipanggil. “Iya, ada banyak hari ini dan kemarin jumlahnya belasan orang,” kata Ecky lagi.

Ecky juga tidak menampik jika diperlukan keterangan lebih lanjut maka orang-orang yang dimintai keterangan akan bertambah,“Saat ini masih proses.

Jika nanti diperlukan lagi maka akan dimintai keterangan lagi dan bisa juga bertambah. Tapi, jika sudah cukup maka tidak diperlukan lagi. Tergantung laporan dari penyelidikan,” ucapnya.

BACA JUGA :  PEMKAB BARTIM VALIDASI DATA ODGJ

Lulusan Akpol tahun 2013 menyatakan akan memproses laporan yang diterima Polres Barito Timur secara profesional sesuai dengan ketentuan yang berlaku. (ani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.