Palangka Raya, 23/10/19 (Dayak News). Mengenakan pakaian seragam warna kebanggaan Presiden Jokowi, Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran menandatanganan prasasti peresmikan gedung Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Disperkimtan) Provinsi Kalteng di Palangka Raya, Rabu (23/10).
Gubernur H.Sugianto Sabran didampingi Kepala Disperkimtan Kalteng, Leonard S Ampung, dan sejumlah pejabat lainnya.
Usai penandatangan dilakukan pemotongan pita dan peninjauan ruang kerja baik di lantai I maupun II.
Gubernur mengatakan dengan diresmikannya Kantor Disperkimtan Kalteng yang baru ini, dia berharap aparatur setempat bisa lebih semangat dalam bekerja dan melaksanakan tugasnya dengan baik, terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Dengan adanya gedung baru ini, maka pegawainya harus lebih semangat dalam bekerja. Terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,”ungkapnya
Sementara itu Kepala Disperkimtan Kalteng Leonard mengatakan, gedung baru itu merupakan eks lokasi Rumah Sakit Jiwa Kalawa Atei.
Kemudian dilakukan perencanaan pada 2017 dan tahap pembangunan 2018 hingga selesai di 2019.Gedung baru tersebut seluas 2.218 meter persegi.
“Kami berterimakasih kepada semua pihak yang terlibat secara khusus pak Gubernur Kalteng, Sekda, DPRD serta lainnya,” ucap Leonard S Ampung.(Adv/PR/Den).