SAKARIYAS TANGGAPI SOROTAN DPRD TERKAIT RENDAHNYA REALISASI FISIK ANGGARAN

oleh -
oleh
SAKARIYAS TANGGAPI SOROTAN DPRD TERKAIT RENDAHNYA REALISASI FISIK ANGGARAN 1

Kasongan, (Dayak News) – Bupati Katingan Sakariyas tanggapi sorotan anggota DPRD Kabupaten Katingan terkait rendahnya realisasi pekerjaan fisik. Dimana sebelumnya anggota DPRD Kabupaten Katingan, Budy Hermanto sempat menyoroti permasalahan tersebut dan meminta instansi terkait mengambil tindakan untuk memacu serapan anggaran.

Menurut Sakariyas, pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2022, belum maksimal dikarenakan adanya perubahan dari Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) diganti dengan Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD). Tentu saja semua stake holder wajib melakukan penyesuaian supaya sesuai peraturan.

“Penggunaan aplikasi SIPD, bukan seperti membalikkan telapak tangan. Semua operator wajib menyesuaikan teknik dan tata cara penginputannya. Tentu saja berdampak terhadap realisasi pelaksanaan fisik proyek,” ujarnya disela-sela kegiatan Musrenbang Kabupaten di Aula Bappellitbang, Senin (21/3).

Ia selaku pimpinan daerah memang berharap pelaksanaan APBD secepatnya berjalan, tapi dengan perubahan sistem tentu harus menyesuaikan agar sesuai aturan. Apalagi kondisi Kabupaten Katingan rawan bencana dan sangat berpengaruh terhadap pelaksanaan fisik proyek.

“Saya sebagai Bupati, maunya cepat terlaksana, apalagi kegiatan-kegiatan fisik yang membutuhkan waktu panjang untuk pembangunannya, tapi kita juga tidak ingin tersandung dengan hukum, makanya sistem harus dijalankan,” pungkasnya.

Sekadar informasi di Kabupaten Katingan rawan bencana banjir. Pada tahun lalu saja banjir terjadi empat kali, akibatnya banyak pekerjaan fisik gagal. Hal itu tentu sangat merugikan masyarakat seperti infrastruktur jalan dan jembatan yang belum rampung. (Dan)

BACA JUGA :  IVO SUGIANTO SABRAN DI PERINGATAN HARI KESATUAN GERAK PKK DI PADANG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.