TP-PKK DAN BHAYANGKARI KABUPATEN KAPUAS GELAR PASAR MURAH

oleh -
oleh
TP-PKK DAN BHAYANGKARI KABUPATEN KAPUAS GELAR PASAR MURAH 1

KUALA KAPUAS, 24/6/19 (Dayak News). Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 73, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Kapuas bekerjasama dengan Bhayangkari Kabupaten Kapuas menggelar pasar murah yang berlangsung dihalaman Kantor Desa Bungai Jaya Kecamatan Basarang Kabupaten Kapuas, Senin (24/06/19) pagi yang dihadiri Kapolres Kapuas beserta jajaran, Camat Basarang, Kepala Desa Bungai Jaya, anggota PKK Kabupaten Kapuas dan Bhayangkari Kabupaten Kapuas, tokoh agama serta masyarakat yang ikut membeli paket murah.Adapun sembako yang dijual dalam kegiatan tersebut sebanyak 500 paket dengan isinya berupa gula 1kg, kacang tanah 1kg, minyak goreng 1 liter, tepung terigu 1kg dan sirup 1 botol dengan harga 40.000 per paketnya.Camat Basarang Drs Aswan mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah membantu sehingga pasar murah ini dapat terlaksana di desa Bungai Jaya dan berharap kegiatan ini akan terus berlanjut sehingga dapat meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dalam segi ekonominya.Dia juga menyambut dengan baik kegiatan ini karena sebagai bentuk kepedulian polri terhadap masyarakat sehingga dapat terjalin hubungan kerjasama yang baik dan mempererat silaturahmi antar sesama. “Semoga kegiatan ini dapat terus berlangsung sehingga hubungan polri dan masyarakat selalu terjaga dan lebih dekat,” ucapnya.Selaras dengan Camat Basarang, Kepala Desa Bungai Jaya Kadiman juga mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya pasar murah ini sehingga dapat membantu masyarakat untuk membeli sembako dengan harga yang lebih murah.Kapolres Kapuas AKBP Tejo Yuantoro dalam sambutannya yang disampaikan oleh Kasatlantas Kabupaten Kapuas Wakid mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai sarana silaturahmi polri kepada masyarakat sehingga dengan adanya kedekatan antara masyarakat dengan polri dapat tercipta masyarakat yang aman.Selepas sambutan, kegiatan pun dilanjutkan dengan pemberian tali asih secara simbolis oleh Kapolres Kapuas beserta jajaran kepada perwakilan dari masyarakat dan dilanjutkan dengan penjualan sembako murah kepada masyarakat. (Dayak News/ND/BBU).

BACA JUGA :  MAHASISWA STAI KUALA KAPUAS MULAI KKL DI ANJIR SERAPAT BARAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.