Kuala Kapuas (Dayak News) – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Apendi SKM. MM menjadi ikut menerima vaksin covid-19, dilakukan di kantor Aula Bappeda Kapuas, Kamis 18 Maret 2021.
Kepala Dinas Kesehatan Aped panggilan akrabnya menuju meja 1 dan 2 untuk mengisi administrasi, setelah itu menuju meja 3 yang kemudian dilakukan vaksinasi oleh vaksinator, mengikuti prosedur sebelum divaksin dengan mendatangi meja-meja yang menjadi alur vaksinasi sesuai keputusan Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Vaksinasi Dalam Rangka Penanggulangan Pandemi COVID-19.
Dimulai dari meja pendaftaran dan verifikasi data, lalu dilanjut ke anamnesa atau pemeriksaan kesehatan fisik sederhana seperti diukur tekanan darah.
Setelah Di suntik Vaksin Kadis Dinkes Kapuas, menerima kartu vaksinasi Covid-19.
Usai di suntik Bupati beserta Forkompimda yang ikut serta divaksin istrahat selama 30 menit.
Ia mengatakan warga tidak perlu takut dengan ikhtiar pemerintah pusat ini. Sebab vaksin yang akan disuntikkan dijamin halal dan aman.
‘’Ayo jangan takut biar kita semua segera bebas dari Covid-19. Vaksin ini halal dan aman,’’ katanya. (Rob/Den)