Kuala Kapuas (Dayak News) – Suasana kebersamaan dan kehangatan memenuhi acara buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh keluarga besar kantor Dinas Pemberdayaan dan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Kapuas. Acara yang berlangsung di Dapur Tepian, Kecamatan Kapuas Hilir, Kuala Kapuas pada Rabu, (27/3/2024) ini, turut dihadiri oleh pegawai Dinas PMD Kapuas serta sejumlah insan pers dari Kota Air Kapuas.
Kegiatan buka puasa ini bukan hanya sekadar makan bersama, namun juga menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi di antara seluruh anggota DPMD beserta keluarganya serta dengan rekan-rekan media.

Kepala Dinas PMD Kabupaten Kapuas, Budi Kurniawan, dalam sambutannya menyatakan bahwa buka puasa bersama ini tidak hanya bertujuan untuk menyatukan dalam sebuah kegiatan santap bersama, tetapi juga sebagai wujud dari semangat untuk menjaga dan mempererat tali persaudaraan.
“Kegiatan buka puasa bersama ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi dengan seluruh jajaran DPMD beserta keluarganya dan juga dengan rekan-rekan media,” ungkap Budi Kurniawan.
Selain itu, Budi menekankan bahwa melalui kegiatan ini, seluruh anggota dapat berkoordinasi dan berbagi informasi terkait program-program kedinasan yang sedang dan akan dilaksanakan. Ini menjadi momen yang tepat untuk berbagi gagasan dan menyatukan langkah demi kemajuan bersama dalam pembangunan di Kabupaten Kapuas.
Dengan suasana yang akrab dan penuh kehangatan, acara buka puasa bersama ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara anggota DPMD, keluarga mereka, serta insan pers, sehingga kolaborasi dan kerjasama yang lebih baik dapat terjalin untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan bagi masyarakat Kabupaten Kapuas. (Rob/Ist)