Pejabat Bupati Katingan Apresiasi Pembangunan Masjid At Ta’wun di Kasongan

oleh -
oleh
Pejabat Bupati Katingan Apresiasi Pembangunan Masjid At Ta'wun di Kasongan 1

Kasongan, (Dayak News) – Pejabat Bupati Katingan, Saiful memberi apresiasi kepada panitia pembangunan Masjid At Ta’wun yang kekinian mulai melaksanakan pekerjaan bangunan masjid di Kompleks Kantor Kementerian Agama. Pernyataan itu disampaikannya dalam acara peletakan batu pertama bangunan Masjid At Ta’wun di Komplek Kementerian Agama, Kasongan, Kamis (4/7 2024).

Dikatakannya, apa yang dilakukan tersebut pastilah mendapat balasan terbaik dari Allah SWT . Seraya menyetir dari sebuah hadits ia berkata, “Barang siapa membangun rumah ibadah di dunia, maka akan disediakan baginya istana di sorga.”

Untuk itu, ia mengajak umat muslim terus bekerja sama membangun rumah ibadah. Keberadaan bangunan representatif sangatlah dibutuhkan dalam menjalankan beragam acara keagamaan.
“Saya sangat memberi apresiasi kepada masyarakat muslim, dimana mushola akan bergeser kesini.Tentu saja hal ini guna mewujudkan harapan umat,” tandasnya.

Ditambahkannya, keuangan pemerintah daerah saat ini sangat terbatas sehingga belum dapat memberi bantuan oprimal. Meskipun demikian, lanjutnya, pemerintah tetap akan memberikan dukungan menyesuaikan dengan kemampuan keuangan.

Nampak hadir dalam kegiatan itu, unsur Forkompimda, Kepala Kantor Kementerian Agama Kasongan serta sejumlah undangan.

Prosesi peletakan batu pertama berlangsung khidmad, diiringi kumandang puji-pujian dan doa. Dimulai dari pejabat Bupati Katingan, Saiful, unsur Forkompimda secara bergantian meletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya pekerjaan.
(Dan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.