Kasongan (Dayak News) – Berbagi kepada sesama yang kekurangan, PT Bank Kalteng Cabang Kasongan kembali menggelontorkan dana senilai Rp268.588.000 ,-. Bantuan dalam bentuk Corporate Social Responbility (CSR) Itu diberikan kepada lima orang warga Tumbang Samba sebesar Rp20 juta per orang untuk rehab rumah pribadi, selanjutnya bantuan rehab rumah ibadah sebanyak tiga buah dan penyelenggaraan keagamaan satu kelompok masyarakat. Penyerahan dilaksanakan saat perayaan puncak Hari Jadi Katingan ke- 20 di Tumbang Samba, Rabu (20/7 2022).
Pimpinan Bank Kalteng Cabang Kasongan, Empas Salomo Umar mengatakan, bantuan dalam bentuk CSR tersebut sebagai wujud kepekaan dan kepedulian pihaknya terhadap lingkungan operasional perusahaan. Melalui pendataan pihaknya telah menetapkan beberapa nama yang memang layak mendapatkan.
“Tujuannya untuk warga kurang mampu guna merehab rumah tempat tinggal, perbaikan rumah ibadah serta penyelenggaraan keagamaan,” tuturnya.

Dirinya berharap kepada warga yang telah mendapat bagian menggunakanya secara optimal sesuai tujuan awal.
Disisi lain, kepada masyarakat yang belum memperoleh bantuan bisa bersabar mengingat jumlah dana yang tersedia terbatas.
“Bukan membeda-bedakan, keterbatasan sumber keuangan sehingga kepada yang belum mendapat bantuan mudah-mudahan tahun depan bisa terealisasi,” tandasnya.
Selain bantuan untuk rehab rumah pribadi dan rumah ibadah, bantuan juga diberikan kepada pengurus yayasan berupa 12 unit lap top.
“Total CSR yang kami salurkan Rp268.588.000,- berupa bantuan rehab rumah pribadi sebanyak lima kepala keluarga dan untuk rehab rumah ibadah serta penunjang operasional yayasan,” pungkasnya. (Dan)