RAKOR GAKKUMDU DI KATINGAN

oleh -
oleh
RAKOR GAKKUMDU DI KATINGAN 1

Kasongan,8/9/2020 (Dayak News). Panwascam baik di tingkat Kecamatan,Lurah dan Desa adalah ujung tombak dan garda terdepan untuk Banwaslu Kabupaten Katingan.

Melalui kegiatan yang digelar pada hari Selasa (8/9/2020) dengan harapan untuk memberikan bekal kepada mereka untuk melaksanakan tugasnya dilapangan, demikian kata Ketua Banwaalu Kabupaten Katingan Yusafat pada Rapat Koordinasi (Rakor) Pembinaan Setra penegakan hukum terpadu (Gakkumdu).

Menurut Yusafat diharapkan semua peserta panwascam dari 13 Kecamatan se Kabupaten Katingan mendapatkan pemahaman dan bekal terkait mekanisme dan pola pelanggaran khusus yang ada kaitannya dengan pelanggaran tindak pidana pada penyelenggaraan Pilkada Tahun 2020.

Jika semua elemen memiliki pandangan yang sama terkait pelaksanaan Pilkada, akhirnya tingkat perselisihan dan kesalahan dalam Pilkada dapat diperkecil bahkan tidak akan terjadikatanya.

Sementara Bupati Katingan,saat membuka kegiatan itu menuturkan apa yang sedang digelar oleh Banwaslu Kabupaten Katingan merupakan titik masuk koordinasi yang optimal antara jajaran Banwaslu,Kejaksaan dan Kepolisian,
tugas Banwaslu disamping sebagai pengawas juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat menghimbau agar pada Pilkada 9 Desember mendatang untuk datang Ke TPS melakukan hak pilihnya.

“Pemerintah Daerah menyambut baik dengan digelarnya kegiatan Gakkumdu ini semoga profesional dan sinergisitas dalam upaya penanganan tindak pidana Pilkada”imbuhnya.( PND)

BACA JUGA :  KONI KATINGAN OPTIMIS PEMBINAAN OLAH RAGA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.