TAEKWONDO KATINGAN RAIH 2 PERUNGGU KEJURNAS

oleh -
oleh
TAEKWONDO KATINGAN RAIH 2 PERUNGGU KEJURNAS 1

Kasongan 12/7/19 (Dayak News). Dua atlet taekwondo asal Kabupaten Katingan meraih medali perunggu pada turnamen tingkat nasional di Bandung, Jabat bertajuk Gymnasium Upi Bandung Jumat, 28 – 30 Juni 2019 lalu.

Demikian disampaikan Laila Romadoni, pelatih kepala atlet taekwondo Kabupaten Katingan, Kamis, 12 Juli 2019.

Menurutnya, dua orang atlet taekwondo yang meraih medali perunggu itu, yakni Putriana kelas 46 kg putri, dan Sintiya Rahmah kelas 49 kg putri.

Sementara dua atlet taekwondo lainnya yang juga ikut kejuaraan, masing-masing Wandi Karyadi poomsae perorangan putra dan Silfa Melianingsih kelas 53 kg putri masuk delapan besar.

Menurut Laila, keempat atlet tersebut juga tergabung dalam tim Prapon Kalteng. “Jadi kemarin itu mereka ikut kejuaraan di Bandung atas nama Pengcab Taekwondo Kabupaten Katingan,” katanya.

Selain kejuaraan di Bandung, Laila mengaku dalam waktu dekat sejumlah atlet taekwondo Katingan yang juga disiapkan mengikuti Prapon itu bakal mengikuti turnamen tingkat nasional di Banjarmasin, Kalsel.

“Turnamen yang diikuti atlet taekwondo ini sebagai persiapan mengikuti Prapon bulan September 2019 mendatang,” imbuh Laila Romadoni yang juga salah satu pelatih atlet taekwondo Prapon Kalteng ini. (Dayak News/PR)

BACA JUGA :  DINAS PUPR MULAI MEMPERBAIKI JALAN TUMBANG LITING

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.