KAPOLRES KOBAR AJAK KAUM MILLENIAL SUKSESKAN VAKSINASI

oleh -
oleh
KAPOLRES KOBAR AJAK KAUM MILLENIAL SUKSESKAN VAKSINASI 1

Pangkalan Bun (Dayak News)– Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si., meninjau pelaksanaan vaksinasi di gerai vaksin presisi, Aula Patriatama 95, Jalan Tarmili, Kel. Sidorejo, Kec. Arut Selatan (Arsel), Selasa (8/3/2022) pagi.

Selain itu, Kapolres juga mengajak masyarakat khususnya dalam hal ini kaum millennial untuk berpartisipasi mensukseskan program vaksinasi di Kabupaten Kobar.

“Kita harus segera lakukan akselerasi percepatan vaksin kepada remaja atau kaum millenial, karna kelompok tersebut cukup aktif dan biasanya tergabung dalam berbagai komunitas jadi mempermudah lingkup sosialisasi,” imbau Kapolres.

Kapolres juga mengimbau kepada masyatakat bisa mengantarkan keluarganya yang ingin vaksin ke lokasi vaksin terdekat.

“Adik – adik bisa mengantar orang tuanya atau keluarga ke Polres Kobar atau Puskesmas terdekat untuk vaksin. Atau bisa juga berkoordinasi dengan Ketua RT, RW maupun lurah dan kades agar disediakan tempat khusus di tempat bapak ibu, maka kami akan datang kesana untuk vaksin,” kata Kapolres.

Bayu juga mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung vaksinasi, agar imunitas meningkat sehingga bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka tanpa rasa khawatir lagi, pungkasnya. (AR/dns)

BACA JUGA :  Satreskoba Polres Kobar Tangkap Kurir Narkoba dengan Barang Bukti 513 Gram Sabu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.