KELOMPOK TANI BINAAN KORAMIL PANGKALAN BANTENG PANEN JAGUNG HYBRIDA

oleh -
oleh
KELOMPOK TANI BINAAN KORAMIL PANGKALAN BANTENG PANEN JAGUNG HYBRIDA 1
Babinsa Pangkalan Tiga Koramil 1014 - 05/Pangkalan Banteng Serda Edy Kurniawan menghadiri kegiatan panen jagung.

Pangkalan Bun (Dayak News) – Babinsa Pangkalan Tiga Koramil 1014 – 05/Pangkalan Banteng Serda Edy Kurniawan menghadiri kegiatan panen jagung dalam rangka Optimalisasi area replanting sawit untuk pengembangan jagung kelompok Tani Subr di lahan Plasma KUD Tani Subur, Desa Pangkalan Tiga, Kecamatan Pangkalan Lada, Kabupaten Kotawaringin Barat, ( 22/06/2023)

Pada kesempatan tersebut, Serda Edy Kurniawan mendampingi Pjs . Danramil 1014 – 05/Pangkalan Banteng Pelda Suprianto. Dalam keterangannya, Danramil 05/Pangkalan Banteng Pelda Suprianto menuturkan kehadirannya dalam rangka untuk meningkatkan sinergitas dan soliditas TNI Polri dan Pemerintah serta Masyarakat. Tentunya jni bertujuan untuk keamanan dan kenyamanan masyarakat.

KELOMPOK TANI BINAAN KORAMIL PANGKALAN BANTENG PANEN JAGUNG HYBRIDA 2

“Ini merupakan wujud sinergitas kita bersama ,dimana Koramil 05/Pangkalan Banteng turut mendukung program pemerintah dalam rangka menjaga ketahanan pangan nasional dan itu menjadi tugas bersama,” kata Pelda Suprianto.

Dirnya juga menambahkan, semoga kegiatan ini menjadikan TNI dan Pemerintah Daerah serta warga masyarakat semakin solid, Tidak hanya menjaga keutuhan NKRI tetapi juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di setiap tempat bertugas.

KELOMPOK TANI BINAAN KORAMIL PANGKALAN BANTENG PANEN JAGUNG HYBRIDA 3

Panen perdana jagung yang dilaksanakan Kelompok Tani Subur Desa Pangkalan Tiga merupakan binaan dari Koramil 05/Pangkalan Banteng. Dimana bertujuan untuk meningkatkan hasil panen guna menjaga ketahanan pangan nasional.

Panen Jagung perdana ini juga dihadiri oleh Pj.Bupati Kobar yg diwakilkan Asisten 1 Mobar, Karo BRIN ( Badan Riset Nasional), Dinas Perindustrian Kobar, Dinas Pertanian Kobar, Camat Pangkalan Lada, Kapolsek Pangkalan Lada, Danramil  Pangkalan Banteng, Perwakilan PT.CBI, Perwakilan PT.Astra dan Anggota Kelompok Tani Subur.(YPN/ADI)

BACA JUGA :  Drs.Syahruddin, M.Si, Pimpin Upacara Bendera Dalam Rangka Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-116 dan Hari Jadi ke-67 Kalteng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.