Pangkalan Bun (Dayak News) – Perayaan Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah dirayakan dengan semarak di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). Pj.Bupati Kobar, H.Budi Santosa dalam semangat kebersamaan dan kerukunan umat beragama, memberangkatkan secara resmin pawai keliling menyambut tahun baru Islam 1446 H./2024 M. Minggu 7 Juli 2024.
Acara dimulai dari Rumah Jabatan Bupati (Rujab) Jalan P.Antasari Kelurahan Raja, Kecamatan Arut Selatan (Arsel) di mana Pj. Bupati beserta jajaran forkopimda,Sekda, anggota DPRD Kobar Ketua MUI Kobar dan perwakilan masyarakat berbagai kalangan berkumpul untuk memberangkatkan perjalanan peserta pawai keliling.
Peserta pawai terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat, pelajar, serta warga umum yang ingin merayakan momentum penting ini dengan penuh kegembiraan.
Pj. Bupati Kobar, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Seketaris Daerah (Sekda) Kobar Rody Iskandar sebelum memberangkatkan pawai, menekankan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama dan semangat kebersamaan dalam menjalani kehidupan bermasyarakat.
“Tahun baru Islam adalah momen untuk merefleksikan dan memperkokoh kebersamaan serta meningkatkan kualitas kehidupan beragama di tengah-tengah masyarakat kita,” ujar Sekda.
Dengan mengucapkan “Bismillahirohmannirohim dan takbir Allahuakbar sebanyak 3 X Pj.Bupati Memberangkatkan Peserta Pawai Akbar Keliling Menyambut Tahun Baru Islam 1446 H.
Pawai keliling ini tidak hanya sebagai ajang merayakan, tetapi juga sebagai wujud apresiasi atas keragaman budaya dan agama yang ada di Kobar. Peserta pawai mengibarkan bendera dan mengenakan busana yang menampilkan nuansa keagamaan yang khas, menciptakan suasana yang meriah dan penuh kebanggaan.
Masyarakat yang menyaksikan di sepanjang rute yang dilewati oleh peserta pawai akbar keliling menyambut dengan hangat dan antusias. Salah seorang warga yang ikut menonton pawai keliling bapak Muslimin mengatakan warga berdoa bersama pada malam tahun baru 1 Muharam 1446 H di Masjid.
“Setelah sholat magrib di Masjid kami berdoa bersama untuk keberkahan tahun baru Islam 1446 H/2024 M, serta berharap agar Kabupaten Kotawaringin Barat terus menjadi daerah yang aman, damai, dan sejahtera bagi semua warganya,” ucap Muslimin.
Pawai keliling perayaan tahun baru Islam 1446 H di Kabupaten Kobar berlangsung sukses dan meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh peserta dan masyarakat yang turut serta dalam memeriahkan acara tersebut.(GST).