Tanjung Keluang Destinasi Wisata Alam dan Spot Mancing Populer di Kotawaringin Barat

oleh -
oleh
Tanjung Keluang Destinasi Wisata Alam dan Spot Mancing Populer di Kotawaringin Barat 5

Pangkalan Bun (Dayak News) – Tanjung Keluang, Destinasi Wisata Pantai yang cukup terkenal di kotawaringin Barat (Kobar), tidak hanya menawarkan keindahan alam pantai yang menakjubkan dengan hamparan pasir putih dan pohon cemara yang menghijau di pinggir pantainya, tetapi juga menjadi spot dan surganya para pecinta hobi memancing.

Terdapat banyak Spot memancing di Tanjung keluang dan sekitarnya, juga tentunya banyak terdapat jenis ikan yang bisa Anda dapatkan. Dengan mancing mampu membuat kesehatan mental menjadi lebih baik. Pasalnya kegembiraan saat memenuhi hobi dan strek dapat menghilangkan stres.

Tanjung Keluang Destinasi Wisata Alam dan Spot Mancing Populer di Kotawaringin Barat 6

Seperti Klub Mancing Mania Bringin Rindang Fising Club Real Estate dari Desa Pasir Panjang, Pangkalan Bun ini hampir setiap 2 minggu atau sebulan sekali selalu mengadakan kegiatan memancing ke Spot Tanjung Keluang dan sekitarnya

Salah seorang anggota Club Mancing Mania Bringin Rindang H.Ansori mengatakan, hobi mancing ini dapat meningkatkan rasa kepercayaan diri dan juga meningkatkan kesehatan mental.

Tanjung Keluang Destinasi Wisata Alam dan Spot Mancing Populer di Kotawaringin Barat 7

“Selain itu dengan perasaan yang bahagia dapat membantu mengurangi risiko stres dan juga dapat menjaga tekanan darah tetap stabil,” kata H.Ansori kepada dayaknews.com, Sabtu 4 Mei 2024.

Namun, sebelum mengetahui spot memancing di Tanjung Keluang dan sekitarnya, ketahui terlebih dahulu berbagai ikannya yang ada di wilayah tanjung keluang Siapa tahu terdapat ikan yang Anda sukai di seputaran Spot Tanjung keluang ini.

Menurut Suratman Anggota DPRD Kotawaringin Barat dari Partai Demokrat yang ikut mancing dan juga merupakan anggota Club Mancing Mania Bringin Rindang mengatakan, Jenis ikan yang dapat ditemukan di Spot Tanjung Keluang dan dapat ditangkap oleh para pemancing, adalah beberapa jenis ikan yang umum ditemui di spot memancing di seputaran laut kumai diantaranya :

BACA JUGA :  ACARA ADAT KESULTANAN KUTAWARINGIN SAMBUT KUNJUNGAN INVESTOR CBI GROUP KE ISTANA KUNING

Ikan Kakap Putih,Kakap
Merah,Kakap Lamun, Ikan Kerapu, Ikan Pari, Ikan Senangin, Ikan Kurau, Ikan Sembilang dan beberapa jenis ikan lainya.

“Jenis ikan tersebut masih banyak disekitar tanjung keluang, namun kita harus mengetahui spotnya,oleh karena itu perlu peralatan seperti GPS yang telah ditandai titik lokasinya atau kapten kapal yang berpengalaman untuk memandu kita mendatangi spot tersebut,” ujar Suratman.

Suratman juga mengimbau untuk para pemancing agar bisa menjaga kekestarian laut, jangan membuang sampah kelaut, sampah plastik yang dibuang kelaut sulit terurai, karena akan merusak ekosistem laut dan mempengaruhi kelestarian ikan.

“Mari kita menjaga bersama sama kelestarian ikan dengan tidak membuang sampah ke laut agar biota laut tetap lestari dan bisa berkembang biak dengan tidak mengotori dan merusak habitatnya,” imbaunya.

Sementara itu, Bapak Aseng yang juga anggota Club Mancing Mania Beringin Rindang menuturkan, disekitar tanjung keluang masih banyak terdapat spot untuk memancing.

“Spot tersebut banyak terdapat ikanya seperti, Spot Tanjung Pandan, Batu Ampar Sungai Umbang dan Batu Babi Teluk Bogam, kesemua spot ini tidak jauh dari tanjung keluang,” tuturnya.

Namun disarankan untuk kepuasan memancing anda harus bermalam satu malam, misalnya berangkat pada hari sabtu sore pulangnya pada hari minggu sore, karena dimalam hari dan memjelang pagi ikan – ikan besar seperti kakap dan tenggiri biasanya mulai mencari makan. (GST).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.