POLSEK DELANG LAKSANAKAN PATROLI KAMTIBMAS DI KUDANGAN

oleh -
POLSEK DELANG LAKSANAKAN PATROLI KAMTIBMAS DI KUDANGAN 1

LAMANDAU, 25/1/2021 (Dayak News) – kemanan dan ketertiban masayarakat adalah impian bersama, untuk mewujudkannya Personel Polsek Delang, Polres Lamandau, Polda Kalteng menggelar patroli malam.

Kegiatan patroli guna menciptakan keamanan dan ketertiban mayarakat dilakukan oleh personil piket Polsek Delang yaitu Aipda Jimi C. Purba dan Brigpol Botse di pemukiman penduduk dan warung – warung yang berada di ruas jalan trans kalimantan.

Personil patroli mendatangi warung – warung memberikan himbauan kamtibmas, pemilik warung jangan lupa menutup pintu jendela apabila pemilik warung akan menutup warung dagangannya serta masyarakat tetap mewaspadai lingkungan sekitarnya.

Kapolsek Delang Iptu Edy Jaka S.E menyampaikan patroli malam di harapkan mampu mencegah terjadinya tindak kriminalitas yang ada di wilayah hukum Polsek Delang, serta sebagai upaya Kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Pada saat melaksanakan patroli juga di sampaikan kepada masyarakat dan pengguna jalan agar selalu mematuhi protokol Kesehatan seperti wajib memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak dan menghindari kerumunan guna pencegahan penyeberan virus Covid 19.

“Kepada para Personil Polsek Delang agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas, selalu waspada dan jaga Kesehatan” tutup Iptu Jaka. (pr/sol)

BACA JUGA :  Ditengah derasnya Hujan, Lima Rumah di Nanga Bulik Ludes terbakar di Lalap Jago Merah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.