SOSOK TELADAN, BRIPTU SUSANTO TEKANKAN PROTOKOL KESEHATAN DENGAN MENCUCI TANGAN

oleh -
SOSOK TELADAN, BRIPTU SUSANTO TEKANKAN PROTOKOL KESEHATAN DENGAN MENCUCI TANGAN 1

Puruk Cahu, 26/01/2021 (Dayak News) – Menjadi sosok panutan bagi masyarakat di wilayah binaannya di Kelurahan Tumbang Lahung, Kabupaten Murung Raya Briptu Muhammad Susanto selaku Bhabinkamtibmas layani masyarakat untuk mencuci tangan sebelum melakukan kegiatan.

Bertempat di salah satu kantor kediaman warga, Briptu Susanto sosialisasikan ke masyarakat pentingnya menjaga kesehatan dengan rajin mencuci tangan.

“Ikuti protokol kesehatan, makanya sebelum melakukan kegiatan kita tekankan untuk mencuci tangan,” ujar Briptu Susanto saat menuangkan sabun untuk cuci tangan ke masyarakatnya.

Kapolsek Laung Tuhup Ipda Monang Siagian mengaku sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Briptu Susanto. “Bagus, ini salah satu bentuk teladan yang patut di contoh demi menjaga kesehatan,” jelasnya. (pr/sol)

BACA JUGA :  PEDULI ANAK-ANAK DI MASA PANDEMI, KAPOLSEK SUMBER BARITO BAGIKAN MASKER GRATIS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.