Warga Terima Kasih UAS Ceramah di Desa Deli Makmur Kabupaten Kampar

oleh -
oleh
Warga Terima Kasih UAS Ceramah di Desa Deli Makmur Kabupaten Kampar 3

Medan (Dayak News) – Ratusan masyarakat sangat antusias datang untuk mendengarkan ceramah ustadz Abdul Somad tepatnya di Mesjid Deli Makmur yaitu di Desa Deli Makmur. Dalam tausiahnya UAS mengatakan bahwa kita umat Islam harus mempunyai iman.

Dalam Temanya UAS bertausiah Memperingati isra mi’raj nya nabi Muhammad Saw mari kita tingkatkan iman dan taqwa. Jadi apa itu iman menurut pengertian istilah yang sesungguhnya ialah kepercayaan yang meresap kedalam hati, dengan penuh keyakinan, tidak bercampur syak dan ragu, serta memberi pengaruh bagi pandangan hidup, tingkah laku dan perbuatan sehari- hari. Kata Iman di dalam al-Qur’an digunakan untuk arti yang bermacam- macam. Hal tersebut diungkapkan UAS saat Tausiah di Mesjid Baitussalam tepatnya di Desa Deli Makmur, Kecamatan Kampar timur Kabupaten Kampar pada Sabtu (10/2/2024).

Lanjut UAS sempat bertanya kepada para Ibu-ibu pengajian di Deli Desa Makmur tentang berapa kali pengajiannya, para ibu-ibu pun menjawab bahwa pengajian di Deli Desa Makmur 2 bulan sekali, kalau bisa agak lebih rutin lagi, kenapa kita harus terus mengadakan pengajian, karena “Setan Belum Pensiun”, ketika ditanya sama orang, kenapa kita harus mengaji, kenapa kita harus melaksanakan majelis taklim, kenapa kita harus melaksanakan Tabligh Akbar dan kenapa kita harus melaksanakan Isra Mi’raj, jawabnya karena “Setan Belum Pensiun”, Makanya saya doakan para Ibu-ibu pengajian istiqamah Pengajian ini.

Lanjut UAS bahwa kenapa umat manusia harus beriman, maka kita jelaskan dulu bahwa Iman artinya dalam Islam menurut segi istilah disebut sebagai keyakinan bulat yang dibenarkan oleh hati, diikrarkan oleh lidah, dan dimanifestasikan dengan amalan atau pembenaran dengan penuh keyakinan. Tanpa adanya sedikit pun keraguan mengenai ajaran yang datang dari Allah dan Rasulullah SAW.

BACA JUGA :  KADIN INDONESIA-GPEI TANDATANGANI MOU

Lanjut UAS Iman itu mencakup seluruh aspek: akidah, amalan, maupun perkataan. Namun, jika kata Islam itu disandingkan dengan Iman, maka Islam berarti amal-amal perbuatan yang zahir berupa ucapan-ucapan lisan maupun perbuatan anggota badan. Adapun Iman adalah amalan batiniah yang berupa akidah dan amalan-amalan hati.

Lanjut UAS sementara Taqwa itu artinya dalam Al-Qur’an merupakan sikap mental positif yang melibatkan kesadaran mendalam terhadap Allah, pengakuan dan takut kepada-Nya, serta upaya untuk menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.

Jadi kita semua umat Islam harus beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, karena ada Hadist mengatakan Hai manusia, beriman dan bertakwalah kepada Tuhanmu dan takutilah suatu hari yang (pada hari itu) seorang bapak tidak dapat menolong anaknya dan seorang anak tidak dapat (pula) menolong bapaknya sedikitpun. Sesungguhnya janji Allah adalah benar, maka janganlah sekali-kali kehidupan dunia memperdayakan kamu, dan jangan (pula) penipu (syaitan) memperdayakan kamu dalam (mentaati) Allah.

Lanjut UAS kenapa kita harus melaksanakan Isra Mi’raj, Isra Mikraj adalah dua bagian perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Islam Muhammad dalam waktu satu malam saja. Kejadian ini merupakan salah satu peristiwa sangat penting bagi umat Islam, karena pada peristiwa inilah Nabi Muhammad mendapat perintah untuk menunaikan salat lima waktu sehari semalam, karena menurut Peristiwa Isra Mi’raj adalah peristiwa bersejarah dalam Islam, tentang dua perjalanan luar biasa Nabi Muhammad saw. dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa (Isra atau Perjalanan Malam) dan dilanjutkan ke Langit Ketujuh atau Sidratul Muntaha (Mi’raj atau Kenaikan).

Warga Terima Kasih UAS Ceramah di Desa Deli Makmur Kabupaten Kampar 4

Hal senada dikatakan salah satu ibu-ibu pengajian yang ikut dalam Tausiah UAS Esih Kurnaesih mengatakan sangatlah senang mendengar dari Tausiahnya UAS, karena UAS itu memang Ustad yang mempunyai Tausiyah yang bagus, dan Ustad Abdul Somad sendiri itu saya pikir sudah masuk kedalam Ustad kaliber Nasional dan Ustad sejuta Umat. Dan saya sudah 2 kali mendengar Ceramah UAS, sebelumnya UAS sudah datang Ceramah di desa sungai pinang di lapangan sepakbola.

BACA JUGA :  Komjen Pol Tomsi Tohir : APIP Kuat Negara Sehat…Bagaimana Mau Kuat Kalau Tidak Berani

Lanjut Ibu Esih Kurnaesih mengatakan, bahwa tadi UAS datang pukul 11.30 Wib. Dalam 1 jam UAS bertausiah membuat kami masyarakat atau para Ibu-ibu pengajian merasa kurang, kalau bisa 2 jam UAS berceramah. Karena ceramah UAS itu sangatlah masuk akal, dan ceramah UAS itu tidak bosan ,membuat senang dan gembira bagi yg memdengarkannya. Kalau bisa pihak Pemerintah Kampar akan terus mengundang UAS berceramah di Kabupaten Kampar ini. (Said Kamal Al-Habsy S.Sos “Dewak”).

Responses (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.