BAKAL CALON LEGISLATIF DPW PARTAI AMANAT NASIONAL KALTENG RESMI DAFTARKAN DIRI KE KPU DAERAH KALTENG

oleh -
oleh
BAKAL CALON LEGISLATIF DPW PARTAI AMANAT NASIONAL KALTENG RESMI DAFTARKAN DIRI KE KPU DAERAH KALTENG 1
Suasana di rumah Pemenangan Muhamad Syauqie Center.

Palangka Raya (Dayak News) – Dewan Perwakilan Wilayah Partai Amanat Nasional Provinsi Kalimantan Tengah, Jumat (12/05/2023) siang resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatifnya ke Komisi Pemilihan Umum Daerah Kalimantan Tengah.

Partai Berslogan Siap Bantu Rakyat ini mendaftarkan sejumlah Bacalegnya secara serentak di 13 Kabupaten 1 Kota pada Hari Jumat (12/05/2023) mulai dari Bakal Calon Legislatif untuk Tingkat Legislatif di tingkat DPR RI, DPRD Provinsi Kalimantan Tengah dan DPRD Kota Palangka Raya dengan Jumlah Sebanyak 45 orang bacaleg.

Dari pantauan Redaksi Dayaknews.com dirumah Pemenangan Muhamad Syauqie Center, Sejumlah pendukung Partai baik dari barisan Muda, PUAN Pan, Hingga Relawan simpatisan turut hadir mengantarkan Bakal Calon Legislatif Partai Amanat Nasional.

Diiringi dengan tarian Hadrah, tarian khas dayak dan kesenian Reog Ponorogo Bakal Caleg diusung ke KPU Daerah Kalimantan Tengah dengan berjalan kaki.

BAKAL CALON LEGISLATIF DPW PARTAI AMANAT NASIONAL KALTENG RESMI DAFTARKAN DIRI KE KPU DAERAH KALTENG 2

Nampak terlihat dalam Rombongan, Ketua Dewan Pembina Partai PAN Kalteng, H. Acmad Diran, Ketua DPW PAN Kalteng Max Freddy, Ketua Barisan Muda PAN Kalteng, Tomy Diran dan sejumlah Pengurus DPW PAN Kalteng.

Saat ini Rombongan telah tiba Kantor KPU Kalteng guna melakukan Pendaftaran dan melakukan penyerahan berkas. (AJn)

BACA JUGA :  Mensos : Akan Ada 50 Sekolah Rakyat yang akan Dibuka pada 2025 di Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.