KELOMPOK PELAKU CURAT LINTAS PROPINSI TUMBANG DITERKAM MACAN KALTENG

oleh -
oleh
KELOMPOK PELAKU CURAT LINTAS PROPINSI TUMBANG DITERKAM MACAN KALTENG 1

Palangka Raya (Dayak News) – jarimgan Kelompok Pencuri dengan sasaran Gedung perkantoran, mini market ataupun apotik berhasil dibongkar dan diamankan Kepolisian dari tim Macan Kalteng yang terdiri dari Resmob Subdit III Ditreskrimum Polda Kalteng, Resmob Polresta Palangka Raya, Intelmob Polda Kalteng, Ditintelkam Polda Kalteng, dan Buser Polsek Pahandut.

“Keberhasilan Anggota Gabungan dan melakukan Penyelidikan mendalam berhasil mengamankan 4 pelaku yang merupakan Pelaku pencurian dengan Pemberatan yang terjadi di Beberapa wilayah dikota Palangka Raya, yang terakhir Kantar Notaris dan Alfamrt Market,” Beber Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Sandi Alfadien Mustofa saat jumpa pers, Senin (20/12) siang.

Kelompok pencuri yang merupakan jaringan pencuri lintas Provinsi tersebut tercatat telah melakukan aksi pencurian disalah satu kantor Notaris dan toko Retail Alfamart yang terjadi pada Kamis (16/12) sekitar pukul 10.00 WIB dengan kerugian materil sebesar 203.5 juta Rupiah.

KELOMPOK PELAKU CURAT LINTAS PROPINSI TUMBANG DITERKAM MACAN KALTENG 2

“Anggota amankan para pelaku pada Minggu (19/12) sekitar pukul 12.00 WIB saat keempat pelaku ingin kabur keluar dari kota Palangka Raya menggunakan pesawat dibandara Tjilik Riwut.” Jelas Sandi didampingi Kasat Reskrim, Kompol Todoan Agung Gultom.

Pada saat penangkapan dan anggota sedang melakukan pengembangan, 4 pelaku ingin melarikan diri dari sergapan polisi, namun polisi langsung memberikan tindakan tegas terukur dengan melumpuhkan keempat pelaku.” Tegas Sandi.

Para pelaku yang sudah mendapatkan uang hasil kejahatan akan dibidik penuh dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman diatas 7 tahun penjara. ‘ (AJn)

BACA JUGA :  Miliki Sabu Seberat 5.06 Gram, Satresnarkoba Polresta Palangka Raya Ringkus Pemuda Jalan Bajau Ranju

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.