SMP NEGERI 2 PERINGATI MAULID NABI, AHMADI: KAMI INGIN SISWA  SUKSES DUNIA DAN AKHIRAT

oleh -
SMP NEGERI 2 PERINGATI MAULID NABI, AHMADI: KAMI INGIN SISWA  SUKSES DUNIA DAN AKHIRAT 1

Palangka Raya (Dayak News) – Keluarga besar Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Palangka Raya menggelar peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW tahun 1444 Hijriyah/2022 Masehi. Kegiatan keagamaan ini merupakan salah satu upaya pihak sekolah membangun karakter positif siswa agar sukses di dunia dan akhirat.

Peringatan hari lahir Rasulullah tersebut digelar di halaman SMP Negeri 2, Jalan Diponegoro, Palangka Raya, Sabtu (8/10/2022) pagi. Acara yang mengangkat tema “Jadikan Akhlak Nabi Sebagai Teladan Dalam Kehidupan” itu dihadiri Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya diwakili Kepala Bidang Pembinaan SMP Muhammad Aswan dan Pengawas Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) SMP Disdik Kota Palangka Raya Hj Normaliati.

Hadir pula Kepala SMP Negeri 2 Palangka Raya HM Ahmadi beserta seluruh tenaga pendidik, Komite Sekolah, para alumnus SMP Negeri 2 Palangka Raya, orangtua dan para siswa SMP Negeri 2 Palangka Raya, dan undangan lainnya.

Kegiatan berlangsung semarak dengan pagelaran aneka kreativitas siswa. Di antaranya seni rebana dan pembacaan syair Maulid Al-Habsy, lagu dan gerak tari, puisi islami, pembacaan ayat suci Alquran, lomba busana muslim, serta tausiyah yang disampaikan Ustaz H Muhammad Al Ghifari SSos I.

Kepala SMP Negeri 2 Palangka Raya HM Ahmadi didampingi Koordinator Kegiatan Hj Masriah MPdI, menjelaskan, peringatan hari besar keagamaan ini merupakan salah satu upaya jajaran pendidik SMP Negeri 2 Palangka Raya dalam membangun karakter positif siswa.

Dijelaskan Ahmadi, selain rutin menggelar peringatan hari besar keagamaan, berbagai upaya lain juga dilakukan jajarannya dalam menumbuhkan karakter agamis di kalangan siswa, khususnya siswa yang beragama Islam.

“Setiap bulannya kita melaksanakan dua kali shalat Dhuha berjamaah di lingkungan sekolah bagi siswa muslim. Selain itu para siswa ini juga dibiasakan melaksanakan shalat wajib di mushala yang ruangannya masih dalam proses rehab,” sebut Ahmadi.

Ditambahkannya, upaya penanaman karakter positif lewat kegiatan keagamaan ini merupakan komitmen jajaran pendidik SMP Negeri 2 Palangka Raya untuk mengantarkan anak-anak didiknya sukses tidak hanya di dunia, namun juga di akhirat.

SMP NEGERI 2 PERINGATI MAULID NABI, AHMADI: KAMI INGIN SISWA  SUKSES DUNIA DAN AKHIRAT 2

Di kesempatan yang sama, Koordinator Kegiatan Hj Masriah MPdI menyebut momentum peringatan Maulid Nabi di lingkungan sekolah ini juga dirangkai dengan pelantikan Pengurus Rohani Islam (Rohis) SMP Negeri 2 Palangka Raya. Terpilih sebagai ketua Amelia Nasya Ramadhani, siswi Kelas VIII.

Adapun, Ustaz Al Ghifari dalam tausiyahnya mengapresiasi upaya pihak sekolah dalam membiasakan peserta didik dalam menjalankan ibadah, baik wajib maupun sunnah. Penceramah kondang di Kota Cantik ini juga meminta para siswa untuk patuh pada ketentuan pihak sekolah itu.

Guna memotivasi siswa dalam beribadah, Al Ghifari menerangkan bahwa di akhirat kelak terdapat tujuh golongan yang mendapat pertolongan Allah. Salah satu dari golongan itu adalah para pemuda yang banyak menghabiskan waktunya untuk beribadah dibanding aktivitas lain yang tidak bermanfaat.

“Pesan Saya untuk adik-adik ada tiga. Pertama, atur waktu agar disiplin dalam beribadah dan belajar. Itu yang akan membuat kalian cerdas. Kedua, berbakti pada orangtua, karena doa orangtua untuk kita mudah diijabah Allah. Ketiga, rajin membaca Alquran. Kalau bisa, biasakan khatam dalam sebulan,” pesan Al Ghifari. (din)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.