Amankan kegiatan Vaksin Polsek Telawang yakinkan masyarakat bahwa Vaksin Aman dan Halal.

oleh -
Amankan kegiatan Vaksin Polsek Telawang yakinkan masyarakat bahwa Vaksin Aman dan Halal. 1

KOTIM – Pada saat ini  vaksinasi terus di gencarkan oleh pemerintah demi menanggulangi penyebaran Covid 19, dalam hal ini puskesmas Sebabi melakukan Vaksinasi bagi masyarakat desa sebabi Jalan Jenderal Sudirman KM. 86 Desa Sebabi Kec. Telawang Kab. Kotim, Prov. Kalteng. Sabtu (19/03/2022) Pukul 09.00 Wib.

Dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi tersebut personel Polsek Telawang yakni Aiptu Tony Dwi Cahyono bersama Bripka Wahidin Sijabat memberikan imbauan kepada masyarakat bahwa vaksinasi aman dan halal serta tidak usah takut untuk dilakukan vaksinasi.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani S.I.K, M.M melalui Kapolsek Telawang Ipda Rakhmat Effendi, SH menyampaikan  “bahwa kegiatan vaksin ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Puskesmas Sebabi dengan sasaran masyarakat yang belum melakukan vaksinasi dosis 1 dan 2 serta kegiatan itu harus kita dukung bersama sebagai upaya terbaik penanganan Covid-19 demi pemulihan kondisi disemua lini. Untuk itu, kami berharap semua pihak saling mengajak untuk bersedia di vaksi dan menyakinkan bahwa vaksin aman yang berfungsi meningkatkan anti body.

“Kemudian ditambah lagi agar dalam kegiatan vaksin ini masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan jangan sampai kegiatan tersebut memicu klaster baru Covid 19, ”Jelas Kapolsek
(Prv Tlwg).

BACA JUGA :  Brantas Pungli, Polsek Kapuas Hilir Gunakan Media Spanduk Sosialisasikan Kepada Warga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.