Cek Stok Minyak Goreng Di Desa Juking Pajang, Aipda Rodie Pastikan Tidak Ada Warga Yang Menimbun

oleh -
Cek Stok Minyak Goreng Di Desa Juking Pajang, Aipda Rodie Pastikan Tidak Ada Warga Yang Menimbun 1

Polres Murung Raya – Bhabinkamtibmas jajaran Polsek Murung Polres Murung Raya Polda Kakteng, turun langsung kelapangan guna mengecek dan memonitoring ketersediaan stok minyak goreng di toko dan warung sembako di Desa Juking Pajang, Kec. Murung, Kab. Murung Raya, Sabtu (2/4/22) siang.

Kapolsek Murung Iptu Widodo, S.H melalui Aipda Rodie mengatakan, bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mengecek ketersediaan dan monitoring harga Minyak Goreng yang ada di wilayah desa binaan dan hukum Polsek Murung.

Hal ini mengingat beberapa waktu terakhir ketersediaan minyak di pasar dan juga toko-toko sangat terbatas dan harga yang cenderung tidak stabil, sehingga membuat masyarakat merasa kesulitan.

“Hasil pantauan kami bahwa stock minyak goreng di desa Juking Pajang aman dengan harga per-liter Rp. 25.000 s/d. Rp. 28.000 tegantung merk dan untuk minyak goreng curah saat ini masih kosong,” jelas Aipda Rodie.

Sambung Aipda Rodie, bahwa pihaknya akan terus melaksanakan pemantauan dan pengecekan guna menghindari kelangkaan minyak seperti beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan itu, dirinya juga menghimbau dan meminta kepada para pedagang agar tidak melakukan hal-hal curang atau melanggar hukum dan teruntuk masyarakat agar tidak perlu panik karena saat ini minyak goreng sudah banyak tersedia dipasaran. (Eza)

BACA JUGA :  Kepolisian Sektor Sungai Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur melaksanakan operasi Yustisi Covid 19 bagi pengguna jalan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.