Kotim (06/11/2021) – Polsek Baamang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, laksanakan kegiatan pembagian bansos kepada warga yang kurang mampu di Wilayah Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.
Kapolres Kotim AKBP. Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Baamang AKP Ratno, S.H., M.M. menerangkan bahwa kegiatan tersebut dilakukan bersama dengan Kanit Binmas Polsek Baamang, dan Bhabinkamtibmas Baamang Tengah.
Bantuan diberikan kepada bapak Masdi yang sehari-hari bekerja buruh serabutan untuk mencukupi kebutuhan. beliau beralamat di jalan Sari Gading Darat RT. 28 RW. 09 Kelurahan Baamang Tengah kecamatan Baamang Kabupaten Kotim.
Adapun bentuk kegiatan memberikan bantuan berupa paket sembako untuk keperluan sehari-hari , kegiatan tersebut dimaksudkan sebagai bentuk kepedulian pada warga yang kurang mampu agar terbangun rasa solidaritas dan kemitraan dengan masyarakat khususnya wilayah Kecamatan Baamang.
“Harapan kita, semoga bantuan sembako ini dapat meringankan beban dan bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang kurang mampu.” Jelas Kapolsek