Kenali Dampak Penggunaan Narkoba Personel KP XVIII – 2001 Berikan Edukasi Kepada Masyarakat Bantaran Sungai Barito

oleh -
Kenali Dampak Penggunaan Narkoba Personel KP XVIII - 2001 Berikan Edukasi Kepada Masyarakat Bantaran Sungai Barito 1

Buntok – Personel Kapal Polisi XVIII – 2001 Ditpolairud Polda Kalteng berikan imbauan bahaya narkoba dan bagikan masker kepada masyarakat bantaran sungai Barito, Senin (17/01/2022).

Narkoba adalah zat atau obat baik yang bersifat alamiah, sintetis, maupun semi sintetis yang menimbulkan efek penurunan kesadaran, halusinasi, serta daya rangsang.

Obat-obatan tersebut dapat menimbulkan kecanduan jika pemakaiannya berlebihan, Pemanfaatan dari zat-zat itu adalah sebagai obat penghilang nyeri serta memberikan ketenangan, Penyalahgunaannya bisa terkena sanksi hukum.

kami memberikan edukasi tentang bahaya akan dampak dari narkoba dan cara agar terhindar dari penyalahgunaan obat terlarang tersebut karena hal ini sangat penting kami sampaikan faktor pergaulan dan lingkungan merupakan salah satu penyebab masyarakat terjerumus dalam masalah tersebut.

Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Edward Indharmawan Eka Candra, S.I.K., M.H saat dikonfirmasi melalui Komandan KP XVIII-2001 Bripka Aris Pujianto S.H mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang apa itu narkoba dan memberikan tips agar terhindar dari obat terlarang tersebut.

Aris juga menambahkan dalam kegiatan ini kami juga memberikan imbauan dan bagikan masker kepada masyarakat bantaran sungai Barito agar terhindar dari virus covid – 19 dan Kami berharap juga kepada masyarakat agar dapat Menjaga diri untuk tidak mencoba apalagi menyalah gunakan obat terlarang tersebut. (Ajn)

BACA JUGA :  Beri Pembekalan Bagi PNS Baru, Karumkit Bhayangkara Pesan Jaga Nama Baik Polri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.