Kotim (04/11/2021) – Giat Team Patroli JELAWAT Satuan Sabhara Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, menyambangi kegiatan masyarakat diwilayah objek vital penerbangan serta patroli dialogis di Bandara H. Asan Sampit, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.
Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin S.I.K, M.Si. melalui Kasat Sabhara Polres Kotim AKP Agung Budi Santoso, S.H. menjelaskan tentang pelaksanaan patroli dialogis menuju Bandara H. Asan Sampit dan menjumpai petugas bandara terkait koordinasi tentang perubahan akses pintu keluar masuk Bandara bagi penumpang pesawat udara yang akan melakukan penerbangan domestik.
Selain itu, pemerintah telah mengeluarkan peraturan dengan meringankan biaya mengenai PCR yang menjadi syarat penerbangan sehingga membuat aktivitas penerbangan meningkat, dan Team Patroli Jelawat terus mengimbau kepada pengunjung ataupun petugas bandara untuk tetap disiplin protokol kesehatan.
Dalam rangka cipta kondisi Team Patroli Jelawat memberikan imbauan Kamtibmas kepada pengunjung Bandara H. Asan untuk waspada terhadap barang bawaan sebelum memasuki area check-in agar tidak ada yang tertinggal serta menerapkan disiplin protokol kesehatan maka akan menyelamatkan kita maupun orang lain, sehingga dalam perjalanan merasa aman dan nyaman. (Sbr-Spt)