Ops Lilin Telabang 2021, Sat Lantas Polres Kotim Laksanakan Patroli Antisipasi Balap Liar

oleh -

Kotim – ( 30/12/2021) Dalam rangka Operasi Lilin Telabang 2021, Sat Lantas Polres Kotim Jajaran Polda Kalteng melaksanakan patroli dan pemantauan
guna mengantisipasi gangguan kamtibmas terutama balapan liar yang meresahkan masyarakat.

Patroli antisipasi balap liar ini dilaksanakan pada jam rawan dan lokasi tertentu diantaranya Jl.Tjilik Riwut depan Stadion, Jl.Jaksa Agung R.Soeprapto dan Samekto kawasan bandara Sampit Kabupaten Kotim Provinsi Kalteng.

Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas AKP Salahiddin, S.H.,S E mengatakan pihaknya melaksanakan patroli dan pemantauan secara intens selama Nataru di wilayah hukum Polres Kotim, agar pelaksanaan Nataru di tengah-tengah masyarakat dapat berjalan aman dan kondusif, ” jelasnya, Kamis (30/12).

Selain itu, patroli mengantisipasi balapan liar ini juga menyasar penyakit masyarakat seperti aksi premanisme, kejahatan jalanan, curat, curanmor, dan curas sebagai bentuk kehadiran kepolisian ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

Di samping itu, juga untuk melakukan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan (Prokes) di masyarakat sebagaimana yang telah dianjurkan pemerintah, dengan selalu menerapkan 6M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas dan menghindari makan bersama ditempat umum.

” Level risiko sangat dinamis, tergantung pada kedisiplinan bersama mematuhi protokol kesehatan, “jelas Kasat. (RSN/Lts)

BACA JUGA :  Personil Polsek Kurun memantau Debit Air dan Patroli Banjir Pasang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.