Kotim- Polres Kotim Jajaran Polda Kalteng melaksanakan Giat pengamanan dalam rangka pelantikan pengurus batamat Kabupaten Kotim Prov. Kalteng di Gedung Wanita jalan A. Yani Sampit Prov. Kalteng
Turut hadir dalam kegiatan Wakil Bupati Kotim ibu Irawati S.Pd dan ketua DPRD Kotim ibu Dra Rinie Anderson serta Kapolres Kotim diwakili Oleh KabagOps Polres Kotim Kompol Zaldy Kurniawan S.H., S.I.K., M.H serta seluruh Anggota dan perwakilan Batamat dari Provinsi Kalteng.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani., S.I.K., M.M melalui Kabag Ops Polres Kotim Kompol Zaldy Kurniawan S.H., S.I.K., M.H mengatakan kegiatan pengamanan ini kita laksanakan agar selama acara tercita situasi yang kondusif serta sebagai monitoring dan pengawasan kami dalam bidang Harkamtibmas. Tutur Kabag ops.
Dalam pelaksanaan tetap mengedepankan Protokol kesehatan serta tetap jaga jarak dan hindari kerumunan , Jelas Kabag ops.(Mboiz-Hums)