Polres Kotim Lakukan Gelar Sarpras Dan Latkatpuan Dalmas Unjuk Rasa

oleh -
Polres Kotim Lakukan Gelar Sarpras Dan Latkatpuan Dalmas Unjuk Rasa 1

Kotim (22/10/2021) – Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, melaksanakan Pengecekan Sarana Prasarana Kepolisian dan Latihan Peningkatan kemampuan pengendalian unjuk rasa bagi Personelnya, bertempat di lapangan Mapolres Kotim, Jalan Jenderal Soedirman Km.0, Sampit Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Kegiatan yang diawasi langsung oleh Kapolres Kotim yang didampingi oleh Wakapolres dan Kabag Ops, melakukan pengecekan kelengkapan, Kelaikan serta Kesiapan Sarana Prasarana Kepolisian yang dimulai dari sarana pendukung pengendalian massa hingga sarana persenjataan dalam penegakan hukum.

Latihan Pengendalian massa saat kejadian unjuk rasa yang memang sudah rutin diagendakan dikesatuan Polri ini adalah dimaksudkan untuk merefresh kembali serta melatih kesigapan seluruh personel Polri manakala sewaktu-waktu diperlukan untuk diterjunkan melakukan pengendalian unjuk rasa, seluruh fungsi harus sudah mengerti tugasnya masing-masing apa serta berbuat apa yang semuanya dibawah satu kendali.

Dalam Latihan ini yang menjadi Leading Sektornya adalah dari fungsi Satuan Sabhara, namun seluruh personel dari fungsi lain juga harus paham dan mengerti bagaimana pentahapan SOP dalam penanganan unjuk rasa dari mulai situasi kategori Hijau (Tertib), Kuning (Tidak Tertib) hingga Merah (Anarki/Melanggar Hukum), yang manakala pada moment tertentu kegiatannya di simulasikan, guna kesiapan menghadapi keadaan sebenarnya di lapangan.

Dalam hal ini Kapolres Kotim AKBP. Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si menekankan kepada Personel Polres Kotim bahwa salah satu kunci Pengendalian massa adalah kesabaran kita untuk bisa menahan dan mengendalikan emosi kita, tidak mudah terpancing dengan semua tindakan provokasi oknum pengunjuk rasa, semua tindakan ada pentahapan dan penilaiannya sesuai dengan eskalasi, “ Lakukan Tugas Kita secara Profesional, Prosedural dan Prosporsional” tegasnya. (Hums-Spt)

BACA JUGA :  Personil Polsek Cempag Sosialisasi Program Sapu Bersih Pungutan Liar kepada Pemuda Desa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.