Polsek Ketapang Tingkatkan Patroli Subuh Pada bulan Ramadhan

oleh -
Polsek Ketapang Tingkatkan Patroli Subuh Pada bulan Ramadhan 1

Kotim-(24/04/2022).
Polsek Ketapang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng melaksanakan patroli Subuh pada bulan Ramadhan ditempat – tempat yang rawan terjadinya tindak kejahatan di wilayah Kec. MB Ketapang Kab Kotim Prov Kalteng.

Kegiatan rutin Polsek Ketapang selama bulan Ramadhan untuk melaksanakan Patroli Subuh di tempat-tempat yang rawan terjadi tindak kejahatan menjelang warga makan sahur guna memastikan keadaan aman dan kondusif, serta menghimbau kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.

Selain untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang masih beraktifitas juga mencegah terjadinya tindak kriminal dan antisipasi Balapan Liar ( BALI ) yang dapat mengganggu kamtibmas.

Personel Polsek Ketapang menghimbau kepada masyarakat untuk melaporkan ke Polsek
jika ada kecurigaan atau sesuatu yang dapat mengganggu kamtibmas.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K, M.M melalui Kapolsek Ketapang KOMPOL Samsul Bahri, S.E, S.I.K mengatakan bahwa selama memasuki bulan Ramadhan Personel kita rutin melaksanakan Patroli Subuh menjelang warga makan Sahur, Patroli ini untuk mencegah terjadinya tindak Kejahatan dan antisipasi Balapan Liar diwilayah hukum Polsek Ketapang, Serta dihimbau kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan, walaupun saat ini banyak masyarakat yang sudah melaksanakan vaksinasi harus tetap mematuhi protokol kesehatan minimal dengan memakai masker saat berada di luar rumah. Mari bersama-sama kita menjaga kamtibmas dan memutus mata rantai penyebaran covid-19 ini dengan disiplin protokol kesehatan. (Mig-Ktpg)

BACA JUGA :  Personel Polsek Ketapang melaksanakan Operasi Yustisi dalam rangka Pendisiplinan Protokol Kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona / Covid-19.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.