Polsek Telawang Kembali Amankan Jalanya Vaksinasi Di Puskesmas Sebabi.

oleh -
Polsek Telawang Kembali Amankan Jalanya Vaksinasi Di Puskesmas Sebabi. 1

Kotim (11/10/2021) – Guna mendukung percepatan pengendalian Covid-19, Polsek Telawang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng turut serta dalam pengawasan dan pengamanan pelaksanaan vaksinasi covid-19, untuk mendukung program pemerintah dalam upaya percepatan vaksinasi di Puskesmas Sebabi Kecamatan Telawang Kapupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Seperti kembali dilaksanakannya vaksinasi covid-19 dosis pertama dan kedua untuk masyarakat umum dan tenaga medis untuk tahap 3 yang bertempat di Puskemas sebabi.

Dalam pelaksanaan tersebut petugas dari Tim Vaksinator Puskesmas Sebabi berjumlah 7 orang dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Kegiatan ini terus di laksanakan dalam mendukung percepatan vaksinasi untuk membentuk herd imunity atau kekebalan kelompok mencegah penularan covid-19,” kata Dr.Fanty Selaku Kepala Puskesmas Sebabi, dalam upaya memutus mata rantai penularan covid-19 ini perlu adanya kerjasama dari semua pihak,” ucapnya.

Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut diketahui jumlah penerima vaksin sebanyak 164 orang untuk masyarakat umum mendapatkan vaksin merk Sinovac dan Astra sedangkan untuk nakes vaksin merk Moderna.

Kapolres Kotim Abdoel Harris Jakin,S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Telawang IPDA Rakhma Effendi,SH berpesan kepada masyarakat yang sudah menerima vaksin, agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat saat beraktivitas di luar rumah, terutamanya dalam menggunakan masker, jelasnya (Prv-Tlwg ).

BACA JUGA :  Patroli Malam Hari, Polsek Kapuas Barat Kunjungi Tempat Rawan Kriminalitas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.