Walaupun masih suasana lebaran Idul Fitri 1443 H, Polsek Sungai Sampit ajak masyarakat untuk tetap memakai masker dan patuhi prokes

oleh -
Walaupun masih suasana lebaran Idul Fitri 1443 H, Polsek Sungai Sampit ajak masyarakat untuk tetap memakai masker dan patuhi prokes 1

TBnews.kalteng.polri.go.id – Polda Kalteng Polres Kotawaringin Timur -, Kalimantan Tengah, Polsek Sungai Sampit membagikan masker dan imbau prokes kepada masyarakat.

Kotim – Dalam rangka menekan penularan Covid 19 di wilayah hukum Polsek Sungai sampit dan meningkatnya kegiatan masyarakat terutama setelah lebaran Idul Fitri 1443 H, Polsek Sungai sampit melaksanakan imbauan prokes dan pembagian masker .

Kapolsek Sungai Sampit AKP IRWAN, S.H. saat dikonfirmasi mengatakan memanfaatkan susana lebaran Idul Fitri 1443H warga banyak yang merayakan Idul Fitri dengan berkumpul bersama keluarga dan ada yang mengunjungi tempat wisata Ujung Pandaran di Kec. Teluk Sampit, banyak warga yang berkerumun dan ada yang abai dengan prokes dan dapat memungkinkan penularan virus Covid 19, untuk itu pencegahan dan imbauan disiplin prokes Covid 19 kepada masyarakat terus dilaksanakan oleh Petugas Polsek Sungai Sampit.

Seperti Sabtu (07/05/2022), Petugas Piket Polsek Sungai Sampit melaksanakan imbauan prokes Covid 19 dan pembagian masker mendatangi warga masyarakat yang beraktifitas di Jl.HM. Arsyad Desa Bagendang Hulu Kec. Mentaya Hilir Utara.

“Kami mengingatkan masyarakat yang mau beraktifitas diluar rumah agar tetap memakai masker dan disiplin Protokol Kesehatan sehingga terhindar dari penularan Covid 19, untuk itu imbauan akan terus kami berikan kepada warga dan tidak segan-segan melakukan peneguran lisan secara humanis apabila kedapatan ada warga yang tidak memakai masker dan diberikan masker secara gratis”. Ungkap IRWAN.

“Petugas Piket Polsek Sungai Sampit akan rutin melaksanakan patroli baik ke perumahan warga maupun ke tempat keramaian untuk memberikan imbauan agar selalui disiplin mematuhi Protokol Kesehatan Covid 19, meskipun tingkat penularan Covid 19 sudah melandai, namun karena potensi penularan masih tinggi apalagi dalam suasana lebaran Idul Fitri 1443H yang mana masyarakat banyak yang berkerumun dan mendatangi keramaian tetap kita ingatkan untuk memakai masker dan patuhi Prokes Covid 19 Bagi warga yang diketemukan tidak memakai masker kita sampaikan teguran lisan secara humanis dan diberikan masker secara gratis.” tutup IRWAN.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.