Dukung Herd Immunity, Polresta Palangka Raya Terus Dampingi Vaksinasi Covid-19

oleh -
Dukung Herd Immunity, Polresta Palangka Raya Terus Dampingi Vaksinasi Covid-19 1

Polresta Palangka Raya – Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng terus mengupayakan keamanan dan kelancaran pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di wilayahnya dengan melakukan pendampingan hingga pengamanan.

Sebagaimana yang dilaksanakan oleh personel Polsek Jekan Raya Bripda Mochamad Nanda Prihatomo saat mendampingi Vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di Puskesmas Jekan Raya di bilangan Jalan Petuk Ketimpun, Kota Palangka Raya, Kamis (7/4/2022) mulai Pukul 08.00 WIB.

Dirinya mengatakan selain melakukan pengamanan dan pendampingan, kehadirannya dilokasi juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan memastikan seluruh proses kegiatan dan peserta vaksinasi tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dalam kesempatan tersebut Bripda Nanda juga mengingatkan masyarakat meskipun telah di vaksin agar jangan pernah abai untuk menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dan 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas) agar terhindar dari penularan Covid-19. (b1b)

BACA JUGA :  Serah Terima Piket, Kanit SPKT Lakukan Pengecekan Ruang Tahanan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.