Ciptakan Kamseltibcatlantas Satlantas Polres Pulang Pisau Aktif Gelar Patroli dan Pengaturan di Jalan

oleh -
Ciptakan Kamseltibcatlantas Satlantas Polres Pulang Pisau Aktif Gelar Patroli dan Pengaturan di Jalan 1

Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, Sebagai upaya dalam menciptakan kamseltibcar lantas, Satlantas Polres Pulang Pisau konsisten melakukan patroli serta pengaturan arus lalu lintas hingga malam hari.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kasatlantas Polres Pulang Pisau AKP Waryono mengungkapkan, kegiatan patroli dan pengaturan arus lalu lintas malam hari ini rutin dilakukan, dengan sasaran lokasi rawan terjadi kemacetan dan laka lantas.

“Patroli malam hari ini bertujuan guna meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas dan terciptanya kamseltibcar lantas,” ungkap AKP Waryono

Dalam kegiatan itu pihaknya juga melakukan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik-titik rawan kemacetan dan memiliki kepadatan kendaraan, untuk memberikan kenyamanan dan keselamatan bagi masyarakat pengguna jalan.

Pengaturan dilakukan pada persimpangan yang menjadi titik temu arus kendaraan yang mengharuskan adanya petugas,” terang kasatlantas

Menurut Kasatlantas, dengan hadirnya anggota Polri dalam pengaturan lalu lintas malam hari, dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Polri khususnya Satlantas akan selalu hadir demi terciptanya kamseltibcar lantas di Jalan,” ucap Kasat lantas

AKP Waryono juga berpesan kepada pengguna jalan raya, agar mematuhi disiplin berlalu lintas dan tidak memberi ruang anak di bawa umur mengendarai kendaraan, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Juga berpesan kepada personilnya, agar mengutamakan sopan dan humanis saat melakukan Patroli.

BACA JUGA :  Putus penyebaran covid 19,ini yang selalu briptu Andre sampaikan kewarga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.