Pimpin Apel Pagi dan Jam Pimpinan, Ini Penekanan Kapolres Pulang Pisau

oleh -
Pimpin Apel Pagi dan Jam Pimpinan, Ini Penekanan Kapolres Pulang Pisau 1

Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., menekankan pentingnya pelayanan dan respon cepat informasi dari masyarakat serta percepatan pelaksanaan vaksinasi di wilayah Kabupaten Pulang Pisau.

Hal itu disampaikan pada saat apel jam pimpinan di Halaman Mako Polres Pulang Pisau, Senin (28/03/2022) Pagi.
Apel Jam Pimpinan juga dihadiri oleh Wakapolres Pulang Pisau, Pejabat Utama, anggota Brigadir serta PNS Polri.

Kapolres AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., mengatakan, Apel Pagi sekaligus Jam Pimpinan hari ini merupakan momen bertatap muka sekaligus memberikan arahan kepada Personil.

“Anggota Polres Pulang Pisau agar selalu meningkatkan Pelayanan kepada masyarakat serta tidak bosan-bosannya memberikan himbauan Kamtibmas agar tercipta sitkamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Bulan Suci Ramadhan 1443 H,” ujarnya.

“”Tindak tegas setiap atau ulah yang dapat mengganggu ketertiban selama datangnya bulan suci Ramadhan,” tegas Kapolres.

“Tentunya, kami berharap seraya berdo’a kepada Allah SWT semoga menjelang bulan Ramadhan, situasi Kamtibmas daerah hukum Polres Pulang Pisau aman dan Kondusif,” ungkapnya.

Kemudian menyikapi perkembangan penanganan Covid 19, Kapolres Pulang Pisau mengajak seluruh anggota untuk meningkatkan sosialisasi ajakan pada masyarakat untuk ikut Vaksin.

“Saat ini dalam penanganan covid 19 yaitu pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat, sampaikan ajakan kepada masyarakat untuk ikut vaksin”, tutup Kapolres (Humasrespulpis)

BACA JUGA :  Sambang ke Rumah Warga, Bhabinkamtibmas Bripka Andi Sampaikan Himbauan Prokes Covid 19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.