Kuala Pembuang (Dayak News) – Pagi tadi jajaran Sipropam Polres Seruyan Polda Kalteng mendatangi kantor pelayanan samsat Seruyan guna melakukan sidak dan peninjauan secara langsung. Jum’at (22/4/2022)
Kasipropam IPDA Pramono dan anggota propam melakukan pemeriksaan ruang kerja dan pengawasan yanlik (pelayanan publik) terhadap petugas samsat dan masyarakat yang datang untuk mendapat pelayanan.
Adapun beberapa keperluan masyarakat dalam pelayanan samsat yang terlihat yakni pembayaran pajak kendaraan, Pengambilan TNKB, Registrasi Kendaraan dan berbagai keperluan lainnya, saat dikonfirmasi masyarakat yang menerima pelayanan samsat seruyan cukup puas dengan pelayanan yang telah diberikan dan sebagai saran agar dapat terus ditingkatkan.
Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto, S.I.K menjelaskan bahwa propam sebagai fungsi pengawasan harus dapat menjamin pelayanan publik bebas dari KKN dan praktek suap, serta pelayanan publik yang cepat dan mudah sehingga masyarakat dapat merasa puas akan pelayanan yang sudah diterima.(PR/Den)