Kuala Pembuang (DayakNews) – Polres Seruyan
Kuala Pembuang-Satuan Samapta Polres Seruyan secara rutin melaksanakan patroli ditempat-tempat rawan kejahatan guna meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas, seperti halnya hari ini Sat Samapta Polres Seruyan laksanakan patroli ke Pos Pos kamling dan Berbagai tempat rawan kejahatan Lainnya, Senin(11/10/2021) malam
Dalam kesempatan tersebut, selain melaksanakan patroli dialogis Anggota Sat Samapta Polres Seruyan juga turut berkomunikasi dengan masyarakat yang ada di tempat tempat kerawanan. Anggota Sat Samapta Polres Seruyan juga turut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas baik kepada masyarakat sekitar
“Selain itu kepada masyarakat yang ada dihimbau untuk gunakan masker, dan sering cuci tangan sehubungan dengan maraknya virus corona atau covid-19” Jelasnya.
Sementar itu,Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, SH., S.I.K., M.Si. melalui Kasat Samapta Polres Seruyan AKP Harjanto mengatakan kegiatan patroli ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan oleh Sat Sabhara Polres Seruyan dengan tujuan mencegah niat pelaku kejahatan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam setiap aktivitasnya. (PR/Den)