POS PENGAMANAN NATAL DAN TAHUN BARU, POLSEK HANAU SIAGAKAN PERSONEL GABUNGAN

oleh -
POS PENGAMANAN NATAL DAN TAHUN BARU, POLSEK HANAU SIAGAKAN PERSONEL GABUNGAN 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Dalam rangka perayaan Natal 2021 dan tahun baru 2022 (Nataru), Polres Seruyan menggelar operasi kemanusiaan dengan sandi Ops Lilin telabang 2021.

Ops Lilin sendiri dilaksanakan selama 10 hari, terhitung dari tanggal 24 Desember 2021 hingga nanti tanggal 2 Januari 2022.

Di Kecamatan Hanau, Pos Pam Nataru didirikan di Jalan Raya Sampit – P. Bun tepat berada di depan RSUD Hanau Jl. Jend. Sudirman km 142 Pembuang Hulu Kec. Hanau Kab. Seruyan.

Pos Pam diduduki personel gabungan dari Polsek Hanau, Sat Lantas Polres Seruyan, Koramil 1015-16 P. Hulu, Pol PP Kecamatan Hanau,

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono melalui Kapolsek Hanau Ipda Ihsan Tio Basir mengatakan, akan melakukan pengendalian mobilitas masyarakat.

“Pengamanan Nataru kali ini tidak ada penyekatan. Namun di wilayah Kecamatan Hanau tersedian Pospam yang bertujuan untuk mengamankan kegiatan Nataru” kata dia, Santu (25/12/21).

Ia menambahkan, di wilayah Kecamatan Hanau tidak memiliki Gereja. Namun demikian pihaknya bersama personel Tiga Pilar akan menggencarkan patroli gabungan guna mencegah potensi gangguan Kamtibmas.

“Kami minta kesadaran masyarakat untuk menahan diri tidak merayakan malam pergantian tahun dengan uforia. Tetap di rumah saja bersama keluarga, meningkatkan ibadah dan berdoa agar pandemi Covid-19 segera sirna.” pintanya.

Dirinya mewanti-wanti semua pihak tetap menerapkan protokol kesehatan meskipun sudah menerima vaksinasi. Karena varian omicron telah masuk ke Indonesia di wisma atlet Jakarta.

“Harapannya tidak terjadi klaster baru penyebaran Covid-19 pada perayaan Natal dan tahun baru.” pungkasnya. (PR/Den)

BACA JUGA :  Polsek Danau Sembuluh Melakukan Silaturahmi Ke Tokoh Masyrakat , Tokoh Agama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.