Kuala Pembuang (Dayak News) – ciptakan situasi kamtibmas yang aman ditengah tengah masyakat Regu KRYD Charlie personil Polres Seruyan Polda Kalteng rutin melaksanakan patroli guna mencegah aksi premanisme serta gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Senin (16/1/2023)
Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto, SIK melalui Kbo Sat Intelkam IPDA Martono selaku Padal (Perwira Pengendali) Tim KRYD Regu Charlie Polres Seruyan. Menjelaskan bahwa “Kegiatan patroli yang dilakukan tersebut merupakan bentuk nyata anggota Kepolisian dalam rangka mewujudkan Harkamtibmas yang kondusif yang dilakukan secara rutin setiap hari baik siang maupun malam hari pada jam – jam dan tempat yang dianggap rawan tindak kejahatan serta dilokasi-lokasi yang berpotensi menimbukan gangguan keamanan selain melaksanakan pengecekan tempat – tempat rawan personel Patroli juga di tugaskan untuk berdialog dengan warga guna menerima masukan, kritik dan saran untuk kemajuan Polres Seruyan“.
Sementara itu, AIPTU Hendro Lujito yang memimpin kegiatan Patroli menambahkan bahwasanya “ Dalam kegiatan patroli tersebut kami memberikan himbauan dan pesan Kamtibmas kepada masyarakat yang ditemui untuk Selalu Waspada terhadap lingkungan sekitar mengantisipasi tindak kriminalitas. Apabila ada orang yg mencurigakan segera informasikan kepada Personil Polri Polres Seruyan Polda Kalteng nanti akan segera kita tindak lanjuti agar Kondusifitas diwilayah Hukum Polres Seruyan tetap terjaga”.(PR/Den)