Polres Sukamara – satuan Polisi Perairan (Satpolair) Polres Sukamara, Polda Kalteng memberikan sosialisasi guna mencegah tumbuh kembangnya paham Radikalisme dan anti Pancasila di masyarakat pesisir sungai yang berlokasi di Kelurahan Mendawai, Sukamara, Kalteng. sabtu (13/11/2021) pukul 13.00 Wib.
“Kegiatan sosialisasi ini kami lakukan secara terus menerus terhadap masyarakat yang ada di pesisir Sungai Jelai,” ucap Kasat Polair Polres Sukamara AKP Wawan Gusnandar.
Pihaknya mengatakan penyuluhan atau sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya Polri guna menangkal tumbuh kembangnya bahaya paham radikal dan anti Pancasila di tengah masyarakat.
Selain mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat, kegiatan ini juga untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar mengetahui bagaimana ciri-ciri dari paham Radikalisme dan anti Pancasila.(AL)