Polres Sukamara – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sukamara, Polda Kalteng menggelar kegiatan patroli roda dua di siang hari, dengan patroli di perempatan Jalan Bundaran lantas Polres Sukamara, Minggu (17/10/2021) pagi.
Menurut Kasat Lantas Polres Sukamara Iptu Dwi Agus Yustiaman yang memimpin langsung patroli tersebut menjelaskan, Patroli dilakukan untuk mengecek titik pelanggaran-pelanggaran yang berpotensi menimbulkan kecelakaan, khususnya pelanggaran secara kasat mata.
Dengan patroli roda dua kata dia, dapat mencegah daripada pelanggaran lalu lintas dan memberikan kesadaran bagi masyarakat bahwa pelanggaran itu sangat berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas.
“Kami berkesempatan menjelaskan (kepada pengendara) bahwa pelanggaran yang secara kasat mata, seperti tidak menggunakan helm itu sangat potensi terhadap kecelakaan lalu lintas,” jelas Kasat.
Dia berharap kepada seluruh masyarakat (pengendara) untuk tertib dalam berlalu lintas demi keselamatan, apabila melanggar, itu lebih awal dari kecelakaan lalu lintas.(AL)