SELAMAT DARI COVID-19, JANGAN KENDOR PROTOKOL KESEHATAN

oleh -
oleh
SELAMAT DARI COVID-19, JANGAN KENDOR PROTOKOL KESEHATAN 1

Pulang Pisau, 16/8/2020 (Dayak News). Memasuki era new normal, bukan berarti corona sudah tidak ada.Pandemi ini masih beraksi.Jika mau selamat, maka jangan kendor membenteng diri dengan mentaati protokol kesehatan.

Sehubungan hal itu, Bupati Pulang Pisau (Pulpis), Edy Pratowo mengajak Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pulpis untuk tidak lelah mengedukasi masyarakat tentang protokol kesehatan.

“Jangan pernah lelah untuk melakukan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat terutama di tempat-tempat fasilitas umum seperti pasar,” katanya.

Menurutnya, protokol kesehatan harus dilalui, dan demi kesehatan masyarakat.

“Saya tahu masyarakat akan jenuh, apalagi harus pakai masker terus menerus saat berada di luar rumah, memang ribet tapi harus memang dilakukan,” ucap Edy Pratowo.

Bupati mengatakan, perlakuan saat ini sangat berbeda dengan situasi pada saat masih normal. “Sekarang kita dari normal ke adaptasi kebiasaan baru,” katanya.

Bupati berharap, Pemerintah Pusat melalui Kementerian Kesehatan bisa menyelesaikan anti virus dalam mengatasi pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini.

Dikatakan, dalam situasi sekarang Bupati Satgas harus bergerak, lakukan inovasi dalam upaya menekan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pulpis.

Terkait hal tersebut Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Pulpis, Salahudin selaku Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19, meminta Bidang Operasi Penanggulangan Protokol dan Edukasi untuk segera menyusun rencana kerja operasi dan edukasi protokol kesehatan kepada masyarakat. (Pr/Bobbe/BBU)

BACA JUGA :  PLT BUPATI MONITOR INFRASTRUKTUR JALAN KECAMATAN PANDIH BATU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.