Pj Sekda Seruyan Buka Rapat Orientasi Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD 2025-2029

oleh -
oleh
Pj Sekda Seruyan Buka Rapat Orientasi Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD 2025-2029 1
Pj Sekda Seruyan, dr. Bahrun Abbas membuka Rapat Orientasi Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD Kabupaten Seruyan Tahun 2025-2029.

Kuala Pembuang (Dayak News) – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Seruyan, dr. Bahrun Abbas, mewakili Pj Bupati Seruyan, membuka Rapat Orientasi Penyusunan Rancangan Teknokratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Seruyan Tahun 2025-2029.

Acara ini berlangsung di Aula Bappedalitbang Seruyan dan dihadiri Kepala Perangkat Daerah, Camat, serta stakeholder terkait, Kamis (4/7/2024).

Pj Sekda Seruyan mengatakan, Rapat Orientasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para peserta tentang proses penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD 2025-2029.

“Rapat Orientasi ini penting untuk memastikan semua pihak memahami tahapan dan proses yang harus dilalui dalam penyusunan RPJMD, sehingga kita dapat menyusun rencana yang komprehensif dan terarah,” ujarnya.

Bahrun Abbas menambahkan, dengan kerjasama dan komitmen dari semua pihak, diharapkan dapat menyusun RPJMD yang benar-benar mencerminkan kebutuhan dan aspirasi masyarakat Kabupaten Seruyan.

Para narasumber dalam kegiatan ini memaparkan berbagai materi penting mengenai tahapan penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD.

Paparan ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang mendalam kepada para peserta mengenai pentingnya perencanaan yang matang dalam pembangunan daerah. (DI)

BACA JUGA :  PERSONIL SAT SAMAPTA POLRES SERUYAN GIATKAN PATROLI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.