Personil Polsek Kapuas Hilir  Melaksanakan Pengamanan Peresmian Dan Pentahbisan Gedung Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) Sei Pasah

oleh -
Personil Polsek Kapuas Hilir  Melaksanakan Pengamanan Peresmian Dan Pentahbisan Gedung Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) Sei Pasah 1
Personil Polsek Kapuas Hilir Aipda Yuwanson tergabung dalam aparat gabungan TNI/POLRI, satpol pp dan Dinas Perhubungan bersama dalam melaksanakan pengamanan pada kegiatan pentahbisan Gedung Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) Sei Pasah kecamatan kapuas hilir kabupaten kapuas, rabu 25/05/2022) pagi.

Kuala Kapuas – Polsek kapuas hilir jajaran polres kapuas polda kalimantan tengah,  aparat gabungan TNI/POLRI, satpol pp dan Dinas Perhubungan bersama  melaksanakan pengamanan pada kegiatan pentahbisan Gedung Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) Sei Pasah kecamatan kapuas hilir kabupaten kapuas, rabu 25/05/2022) pagi.

Personil polsek kapuas hilir Aipda Yuwanson yang bertugas bersama aparat gabungan yang terdiri dari anggota Koramil 1011-02 kapuas hilir, satpol pp kabupaten kapuas dan dinas perhubungan kabupaten kapuas melaksanakan pengamanan jalannya peresmian dan  pentahbisan Gedung Gereja GKE Sei Pasah agar kegiatan berjalan dengan aman dan tertib dari awal sampai dengan berakhirnya kegiatan.

“ Diharapkan dengan Peresmian dan Pentahbisan Gedung Gereja GKE Sei Pasah kecamatan kapuas hilir dapat menjadi motivasi bagi warga dan Jemaat diwilayah kapuas hilir untuk selalu beribadah dan taat kepada Tuhan, taat kepada norma agama, norma hukum dan norma sosial sehingga memiliki moral dan etika yang baik yang akan menciptakan persatuan dan kesatuan antar umat beragama sehingga dapat menjaga keutuhan dan persatuan bangsa,” ungkapnya.(en).

BACA JUGA :  Bentangkan Spanduk, Pesan Germas Disampaikan Oleh Personil Polsek Teweh Timur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.