DEWAN AJAK MASYARAKAT PEDULI KEBUTUHAN GIZI

oleh -
oleh
DEWAN AJAK MASYARAKAT PEDULI KEBUTUHAN GIZI 1
Wakil Ketua I Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita.

Palangka Raya (Dayak News) – Wakil Ketua I Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita mengajak masyarakat untuk sadar akan pemenuhan kebutuha gizi, terutama anak- anak sebagai generasi penerus, (10/11/2022).

Ruselita menyampaikan ada tiga poin dalam pemenuhan kebutuhan gizi yaitu makan sehat, hidup bersih, dan olahraga fisik serfa memperhatikan berat badan.

“Beberapa poin penting perlu diperhatikan agar kebutuhan gizi dapat terpenuhi, di antaranya bisa dengan mengkonsumsi makanan yang sehat, biasakan perilaku hidup bersih, olahraga fisik untuk memantau berat badan agar sesuai dengan index massa tubuh (IMT),” jelas Ruselita.

Tambahnya, Ruselita mengatakan bahwa pemerintah perlu melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar mengerti dna terbiasa memenuhi kebutuhan gizi, terutama pemenuhan gizi anak sebagai generasi penerus.

“Pemerintah perlu melakukan sosialisasi kepada masyarakat, agar dapat membiasakan memenuhi kebutuhan gizi di dalam keluarga kususnya anak-anak. Gizi yang seimbang akan mempengaruhi pertumbuhan seorang anak. Jika cara mengatasi permasalahan kurang gizi tersebut dijalankan, maka generasi berikutnya akan terbentuk sebagai generasi yang unggul dan berkualitas,” pungkas Ruselita. (san)

BACA JUGA :  MESKI NOL, PENYAKIT PMK TERUS DIWASPADAI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.