Palangka Raya (Dayak News) -Kekerasan di lingkungan sekolah tentu menjadi hal yang tidak diinginkan oleh semua pihak, selain karena dapat memberikan contoh buruk, dikhawatirkan hal ini juga dapat menyebabkan turunnya minat belajar siswa. Oleh karena itu Ketua Komisi C DPRD Palangka Raya, M Hasan Busyairi menegaskan agar jangan ada kekerasan yang terjadi di sekolah, terutama di Kota Palangka Raya.
“Adanya sejumlah kasus kekerasan yang akhir-akhir ini sering terjadi di lingkungan sekolah, sangat meresahkan ya. Jangan sampai lah ada kekerasan di lingkungan sekolah,” Ucapnya pada Kamis (23/6).
Menurut Hasan, jika di sekolah yang seharusnya tempat aman bagi anak-anak generasi muda malah terdapat tindak kekerasan, maka harus kemana lagi anak-anak ini mencari perlindungan.
“Saya mengingatkan agar semua satuan pendidikan harus mencegah jangan sampai terjadinya kasus kekerasan di lingkungan sekolah, baik itu antara guru dan siswa, siswa dengan siswa, atau siapa pun yang ada di lingkup sekolah,” tegas Hasan.
Pada akhirnya dia juga mengingatkan bahwa sekolah merupakan tempat bagi siswa untuk belajar dan hal seperti kekerasan dalam sekolah ini merupakan sesuatu yang tidak sepantasnya didapati di sekolah yang merupakan Lembaga Pendidikan.
“Tidak hanya belajar dalam pelajaran formal tetapi juga non formal. Jangan sampai malah mengajarkan yang salah dan menjadi tempat yang salah,” pungkasnya. (San)