NOORKHALIS : JANGAN SAMPAI ADA KASUS MINYAK GORENG PALSU

oleh -
oleh
NOORKHALIS : JANGAN SAMPAI ADA KASUS MINYAK GORENG PALSU 1
Noorkhalis Ridha

Palangka Raya (Dayak News) – Tengah mencuat isu dimana terdapat minyak goreng palsu yang beredar di pasaran belakangan ini, hal ini tentunya mengingatkan masyarakat agar tetap waspada ketika membeli kebutuhan pokok, khususnya minyak goreng.

Sekretaris Komisi A DPRD Kota Palangka Raya Noorkhalis Ridha menghimbau masyarakat tentang hal ini “Jangan sampai kasus serupa terjadi di Palangka Raya. Kita harap tidak ada yang melakukan tindakan tidak terpuji itu,” ucapnya pada Sabtu (19/2).

Ridha melanjutkan bahwa tidak menutup kemungkinan, kenaikan harga minyak goreng saat ini dimanfaatkan oknum tak bertanggung-jawab, dengan mengedarkan minyak goreng palsu dengan harga murah. Biasanya minyak goreng asli akan memiliki warna kuning keemasan.

Sedangkan yang palsu biasanya akan berwarna lebih gelap atau lebih jernih. Tapi kita berharap, peredaran minyak goreng palsu ini jangan sampai terjadi di Kota Palangka Raya.

Terlepas dari isu itu, Ridha meyakini bahwa ibu-ibu yang sering berbelanja kebutuhan pokok mengetahui secara detail mengenai mana minyak goreng asli dan mana yang palsu.

“Kita masih harus tetap berhati-hati untuk memilih minyak goreng saat ini, jadi jangan sampai kita tertipu dan tergiur oleh harga murah saja.” Tutup Ridha. (San)

BACA JUGA :  KOMISI C DPRD KOTA PALANGKA RAYA SIGAP RESPONI INSIDEN AMBRUKNYA GEDUNG SD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.