MASYARAKAT HARUS IKUT AWASI PROSES PEMBANGUNAN

oleh -
oleh
MASYARAKAT HARUS IKUT AWASI PROSES PEMBANGUNAN 1
Johansyah (Foto/Ist)

Puruk Cahu (Dayak News). Masyarakat justru harus berperan ikut mengawasi pembangunan di Murung Raya.

Wakil ketua komisi II DPRD Murung Raya (Mura), Johansyah mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mengawal proses dari setiap pembangunan, terutama apa yang diusulkan bisa terealisasi.

“Kami di DPRD sebagai fungsi pengawasan, legislasi dan penganggaran, tentu akan mengawasi jalannya pemerintahan dan proses pembangunan agar bisa berjalan lancar sebagaimana yang diharapkan,” terangnya, Kamis (4/3).

Namun demikian, pengawasan terhadap proses pembangunan di Bumi Tana Malai Tolung Lingo ini juga tidak terlepas dari peran masyarakat baik itu di tingkat Kota, Kecamatan hingga Desa se Kabupaten Mura.

Oleh karena itu,menurut politisi PPP ini dengan dilaksanakannya musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) guna menyerap usulan yang bisa menjadi prioritas.

“Bagi masyarakat, Musrenbang menjadi wadah agar setiap usulan yang disampaikan dapat menjadi skala prioritas untuk ditindaklanjuti oleh pemerintah. Lalu kami juga sudah menjadi komitmen DPRD untuk mengawal setiap usulan masyarakat dalam skala prioritas,” tukasnya. (PR/CPS)

BACA JUGA :  UMKM HENDAKNYA MEMANFAATKAN ERA DIGITAL UNTUK MENGEMBANGKAN USAHA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.